REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis perkiraan cuaca di wilayah DKI Jakarta, Selasa 21 Juni 2022 pukul 07.00 WIB hingga Rabu, 22 Juni 2022 jam 07.00 WIB. Cuaca diperkirakan cerah berawan namun beberapa daerah administrasi mengalami hujan mulai siang hari.
Berikut ini perkiraan cuaca hari ini hingga besok:
Pagi hari (07.00 - 13.00 WIB):
- Jakarta Pusat: cerah berawan
- Jakarta Utara: berawan
- Jakarta Selatan: cerah berawan
- Jakarta Barat: cerah berawan
- Jakarta Timur: cerah berawan
- Kepulauan Seribu: berawan
Siang hari (13.00 - 19.00 WIB):
- Jakarta Pusat: berawan
- Jakarta Utara: berawan
- Jakarta Selatan: hujan sedang
- Jakarta Barat: hujan ringan
- Jakarta Timur: hujan sedang
- Kepulauan Seribu: berawan
Malam hari (19.00 - 01.00 WIB):
- Jakarta Pusat: hujan ringan
- Jakarta Utara: berawan
- Jakarta Selatan: hujan ringan
- Jakarta Barat: hujan ringan
- Jakarta Timur: hujan ringan
- Kepulauan Seribu: berawan
Dini hari (01.00 - 07.00 WIB):
- Jakarta Pusat: cerah berawan
- Jakarta Utara: cerah berawan
- Jakarta Selatan: cerah berawan
- Jakarta Barat: cerah berawan
- Jakarta Timur: cerah berawan
- Kepulauan Seribu: berawan
Suhu udara: 24 - 33 derajat celcius
Kelembapan udara: 65 - 90 persen
Angin: Timur Laut - Tenggara, 05 - 20 km/jam
"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan pada siang dan sore hari," ujar BMKG dalam keterangan tertulis yang diterima Republika, Selasa (21/6/2022).