Ahad 26 Jun 2022 06:52 WIB

Serena Williams Siap ke Wimbledon Setelah Rehat Pulihkan Diri

Williams membutuhkan mendapat wildcard dari panitia untuk tampil di Wimbledon 2022.

Petenis putri asal Amerika Serikat, Serena Williams.
Foto: EPA-EFE/FACUNDO ARRIZABALAGA
Petenis putri asal Amerika Serikat, Serena Williams.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidak mudah bagi Serena Williams untuk kembali ke turnamen Grand Slam Wimbledon. Ini karena ia mengaku membutuhkan waktu untuk memulihkan diri, baik fisik maupun mental, selama setahun rehat dari turnamen akibat cedera.

Williams, yang kini berusia 40 tahun, mengalami cedera hingga harus tertatih-tatih saat menjalani putaran Wimbledon tahun lalu. Mantan petenis putri nomor satu dunia itu pun memutuskan untuk tidak melanjutkan pertandingan dan keluar lapangan sambil mengusap air mata.

Baca Juga

"Entahlah. Saya tidak pensiun. Saya butuh memulihkan diri fisik dan mental. Ya, saya awalnya tidak punya rencana apa pun. Saya hanya tidak tahu kapan saya akan kembali ke lapangan. Saya tidak tahu bagaimana saya bisa kembali," kata Williams kepada media seperti dikutip dari Reuters, Ahad (26/6/2022).

Petenis putri Amerika Serikat itu kini merosot ke posisi 1.024 dalam ranking WTA sehingga membutuhkan mendapat wildcard dari panitia All England Lawn Tennis Club agar bisa tampil di pertandingan tunggal Wimbledon. Dia telah mengikuti turnamen pemanasan lapangan rumput bersama petenis Tunisia Ons Jabeur dalam nomor ganda putri di Eastbourne pekan lalu, sebelum memutuskan mundur karena cedera yang dialami Jabeur.

"Saya pernah bilang bahwa saya bersedia bermain di Eastboune. Saya mengira saya tak akan pernah siap untuk bertanding di nomor tunggal. Tapi bermain ganda ternyata menyenangkan. Saya merasa lebih siap dari yang saya kira beberapa bulan sebelumnya. Jadi cukup mengejutkan, tapi saya juga mendapat waktu yang menyenangkan," ujar Williams.

Williams, yang mengawali comeback-nya di Wimbledon dengan menantang petenis Prancis Harmony Tan, sempat merasa cedera yang dideritanya terus menghantui sepanjang 2021 sejak terakhir kali tampil di turnamen lapangan rumput itu.

"Tahun lalu sangat sulit bagi saya. Hamstring saya robek. Dari pengalaman tersebut saya mencoba kembali ke New York, melakukan apapun yang saya bisa, berusaha membuat diri saya siap. Tapi saya berpikir saya tidak bisa melakukannya sehingga saya memutuskan untuk menggantungkan raket saya untuk sementara hingga saya pulih," jelas Williams.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement