Senin 27 Jun 2022 18:36 WIB

Arsenal Siapkan Tawaran Baru untuk Raphinha

Arsenal yakin Rapinha ingin merapat ke Emirates.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Muhammad Akbar
Raphinha dari Leeds United merayakan mencetak gol pertama tim mereka dari permainan dari titik penalti, selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Brentford dan Leeds United, di Brentford Community Stadium, di London, Ahad, 22 Mei 2022
Foto: John Walton/PA via AP
Raphinha dari Leeds United merayakan mencetak gol pertama tim mereka dari permainan dari titik penalti, selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Brentford dan Leeds United, di Brentford Community Stadium, di London, Ahad, 22 Mei 2022

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Arsenal dilaporkan akan membuat penawaran baru kepada pemain sayap Leeds United Raphinha. Sebelumnya tawaran awal The Gunners sebesar 30 juta Poundsterling ditolak oleh Leeds. Namun Arsenal tak akan menyerah mendapatkan tanda tangannya.

Menurut Dailymail, dilansir dari Hitc, Senin (27/6) Arsenal mempersiapkan tawaran baru dengan angka mendekati 50 juta Poundsterling. Klub London Utara itu yakin pemain 25 tahun itu ingin merapat ke Emirates.

Laporan itu menambahkan meskipun Leeds menghargai pemain Brazil itu 65 juta Pondsterling, mereka diyakini akan menjualnya dengan harga yang adil. Apalagi ada dua klub lain yang dikabarkan tertarik yakni Tottenham Hotspur dan Chelsea.

Jika Leeds akan bertahan di angka 65 juta Poundsterling Arsenal kemungkinan tak akan tertarik mendatangkannya meskipun turun ke angka 50 juta Poundsterling. Raphinha dinilai memiliki ambisi pribadi dan Arsenal dapat mewujudkan ambisinya.

Namun ia masih memiliki kontrak dengan Leeds sehingga tak akan dipaksa dijual. Apalagi Leeds masih akan bermain di Liga Inggris musim depan.

Dalam berita lain, Arsenal harus menjual beberapa pemainnya agar dapat mengumpulkan uang membeli Raphinha. Arsenal tengah membangun kekuatan menyambut musim depan. Ambisi mereka adalah kembali ke empat besar. Arteta membutuhkan penyerang setelah kepergian Pierre Emerick Aubameyang dan Alexander Lacazette.

Raphinha bergabung dengan Leeds pada Oktober 2020 dari Stade Rennais. Ia mencetak 17 gol dan 11 assist dalam 66 pertandingan di semua kompetisi bersama Leeds. Arteta meyakini Raphinha mampu menjadi pengganti peran Aubameyang dan Lacazette.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement