Pemkab Jepara Mulai Suntikkan Vaksin PMK ke Hewan Ternak

Red: Muhammad Fakhruddin

Pemkab Jepara Mulai Suntikkan Vaksin PMK ke Hewan Ternak (ilustrasi).
Pemkab Jepara Mulai Suntikkan Vaksin PMK ke Hewan Ternak (ilustrasi). | Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA

REPUBLIKA.CO.ID,JEPARA -- Pemerintah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, mulai melakukan penyuntikan vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) ke hewan ternak di daerah setempat, menyusul diterimanya 3.000 dosis vaksin PMK, Senin (27/6/2022).

Penyuntikan vaksin PMK pertama dilakukan langsung oleh Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta di Desa Bucu, Kecamatan Kembang, Jepara, Senin (27/6). Kemudian dilanjutkan petugas kesehatan hewan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten Jepara.

"Untuk hari pertama, disiapkan sebanyak 163 dosis vaksin. Kemudian dilanjutkan secara bertahap di seluruh wilayah di Kabupaten Jepara," kata Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta di Jepara.

Sementara populasi sapi dan kerbau di Jepara, kata dia, berkisar 55.000 ekor. Sedangkan 1.100 ekor ternak di antaranya terindikasi PMK.

Baca Juga

Ia mengungkapkan vaksinasi ternak ini merupakan kegiatan yang ditunggu-tunggu para peternak. Untuk itulah, kata dia, setelah vaksin PMK diterima langsung menginstruksikan dinas terkait untuk menyuntikkan ke hewan ternak.

Setelah ada vaksinasi PMK, diharapkan sapi di Kabupaten Jepara sehat dan siap dikonsumsi untuk menyambut Idul Adha.

Kapolres Jepara AKBP Warsono memerintahkan jajarannya untuk ikut terlibat dan mengawasi pelaksanaan vaksin PMK ini agar berjalan dengan tertib dan aman sesuai target pemerintah.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Sleman Jamin Kesehatan Hewan Ternak

Vaksinasi PMK Kota Bandung Difokuskan ke Tiga Kecamatan

Ini Panduan Ibadah Kurban yang Dikeluarkan MUI

Vaksinasi Sapi di Kalsel Sudah 70 Persen dari Vaksin yang Diberikan

Kementan Usulkan Anggaran 4,6 Triliun untuk Penanganan PMK

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark