Ahad 03 Jul 2022 06:35 WIB

Inter Milan Kembali Pinjamkan Stefano Sensi, Kali Ini ke Monza

Sensi kesulitan mendapatkan waktu bermain di bawah pelatih Simone Inzaghi di Inter.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Israr Itah
Stefano Sensi
Foto: EPA-EFE/CARMELO IMBESI
Stefano Sensi

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan resmi meminjamkan Stefano Sensi ke tim promosi Monza selama satu musim. Pemain berusia 26 tahun itu berharap mendapatkan waktu bermain reguler di bawah asuhan Silvio Berlusconi, setelah mengalami masa sulit musim lau.

Sensi kesulitan mendapatkan waktu bermain di bawah pelatih Simone Inzaghi musim lalu. Ia kemudian dipinjamkan ke Sampdoria pada Januari, di mana ia mencetak satu gol sebelum mengakhiri musim lalu dengan cedera otot. Dikutip dari Football Italia, Ahad (3/7), Sensi diumumkan Monza telah bergabung dengan status pinjaman jangka panjang.

Baca Juga

Dengan kepindahan ini, Sensi berharap bisa membangkitkan lagi kariernya menyusul cedera yang dideritanya beberapa tahun terakhir. Gelandang Italia itu menjalani musim pertama yang luar biasa bersama Nerazzurri, di mana ia mencetak tiga gol dan empat assist dalam enam pertandingan pertama.

Namun, ia mengalami cedera otot dalam laga ketujuh, yang kemudian menghambat perkembangan penampilannya. Kini ia berharap bisa mendapatkan ketajamannya kembali bersama tim yang baru promosi. 

Sensi masih akan sulit mendapatkan tempat di kubu Nerazzurri mengingat Inter masih diisi oleh skuad yang sama musim lalu. Ditambah lagi, Inter juga menghadirkan Henrikh Mkhitaryan yang membuat semakin banyak pesaing di tim. 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement