Rabu 21 Sep 2011 12:11 WIB

Jakarta Diprediksi Banjir Besar, Foke Bilang tak Masalah

Rep: Nawang Fatma Putri / Red: Didi Purwadi
VIDEO : Fauzi Bowo , Gubernur DKI Jakarta - Jalur Sepeda Cukup Bermanfaat
Foto: www.SPORTKU.com
VIDEO : Fauzi Bowo , Gubernur DKI Jakarta - Jalur Sepeda Cukup Bermanfaat

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo, memastikan adanya prediksi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengenai banjir besar yang akan terjadi akhir tahun mendatang bukanlah masalah. Pria yang akrab disapa Foke ini menuturkan jika pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk mengantisipasi hal tersebut.

Ia pun mengaku optimis bisa meminimalisir adanya curah hujan berlebih yang akan terjadi akhir tahun ini.

“Sudah ada beberapa tindakan preventif yang dilakukan, seperti pengerukan sungai dan normalisasi saluran di seluruh wilayah DKI Jakarta secara terencana,” ujarnya saat ditemui di Balai kota, Jakarta, Selasa (20/9).

Menurut data dari BMKG, DKI Jakarta sudah mulai memasuki masa transisi peralihan dari musim kemarau ke musim penghujan bulan ini. Hal ini ditandai dari adanya ciri berupa turunnya hujan menjelang sore dan malam hari. Selain itu, adanya hujan yang turun dengan intensitas sedang dan waktu yang cenderung sebentar juga merupakan tanda masuknya musim penghujan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement