Kamis 19 Jan 2012 17:19 WIB

Waspada! Ranjau Paku Merambah Jalur Busway

Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Marka ranjau paku di jalan raya, ilustrasi
Foto: Blogspot
Marka ranjau paku di jalan raya, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Masyarakat pengguna kendaraan diminta mewaspadai keberadaan ranjau paku di jalur busway Transjakarta. Imbauan itu disampaikan Petugas Direktorat Lalulintas Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Ditlantas Polda Metro Jaya).

"Pelaku (penabur ranjau paku) berpikir banyak pengendara motor yang melalui jalur busway," kata Kepala Subdit Keamanan dan Keselamatan Ditlantas Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Yakub Dedy Karyawan di Jakarta, Kamis (19/1).

Yakub mengatakan petugas mengidentifikasi beberapa jalur busway Transjakarta yang rawan ranjau paku, antara lain Daan Mogot dari arah Tangerang menuju Jakarta Barat.

Yakub menuturkan pelaku menabur ranjau paku tidak hanya di ruas jalan kendaraan pribadi atau angkutan umum saja. Mereka mulai merambah di jalur busway.