REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah truk trailer bernomor polisi B 9261 EB terguling di ruas Jalan Gedong Panjang, Jakarta Utara. Akibat kejadian itu, lajur jalan menjadi kian menyempit sehingga memicu kepadatan dan antrean kendaraan di kawasan tersebut.
Petugas TMC Polda Metro Jaya menjelaskan, pihaknya baru memperoleh kabar tersebut pada pukul 10.30 WIB. Berdasarkan keterangan polisi yang bertugas di lapangan, truk trailer itu terguling lantaran kehilangan kendali.
Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dari kecelakaan itu. Namun, arus lalu lintas di ruas jalan menuju Pluit tersebut padat dan terjadi antrean kendaraan hingga mencapai lebih dari satu kilometer.
Petugas polisi dari Polres Jakarta Utara langsung melakukan evakuasi terhadap truk itu. Evakuasi dilakukan dengan melibatkan mobil derek guna mengurai kepadatan lalu lintas di ruas jalan itu.