Rabu 28 Dec 2011 12:57 WIB

Intip Pengobatan Alami dan Wisata Herba di Taman Sringanis

Rep: Muhmmad Iqbal/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Taman Sringanis
Foto: matoa.com
Taman Sringanis

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR - Matahari dengan gagah masih menyinari langit Cipaku di siang itu. Saat memasuki sebuah taman, terhampar berbagai jenis tanaman seperti Rumput Teki, Jukut Pendul, Jakang, Rumput Kipas, dll. Selain itu, tertulis beberapa pesan pada papan kecil yang bernada positif, salah satunya: ''keinginan sembuh adalah potensi kesembuhan.''

Demikianlah sekilas pemandangan di Taman Sringanis yang terletak di Kampung Cimanengah, Kelurahan Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor. Itu adalah sebuah lokasi pelestarian tanaman obat, pengembangan kesehatan alami dan penyembuhan berbagai penyakit.

Taman Sringanis didirikan oleh pasangan Suhendah Lasmadiwati yang berasal dari Jawa Tengah dan Putu Oka Sukanta yang berasal dari Bali, pasangan akupunturis. Tujuan pendiriannya adalah agar masyarakat kembali kepada penggunaan cara tradisional dan alami dalam mengatasi masalah kesehatan.

Menurut Joko Sukisno, akupunkturis dan pemandu wisata di Taman Sringanis, pada dasarnya pendirian taman ini bertujuan agar kearifan lokal kembali menjadi pedoman masyarakat khususnya dalam mengatasi masalah kesehatan. "Selain itu, keberadaan taman ini juga bertujuan untuk melestarikan warisan nenek moyang kita dan memanfaatkannya secara bijak," ujar Joko.

Joko menambahkan, nenek moyang kita telah mengetahui berbagai manfaat dari beragam jenis tanaman. "Salah satu fungsi Taman Sringanis adalah menyebarkan informasi tersebut agar berguna bagi masyarakat."

Di sini, tanaman obat bukan hanya sekedar berfungsi sebagai obat, melainkan sebagai penenang diri. "Selain dikonsumsi, tanaman obatpun bisa memberi manfaat walau hanya ditanam di pekarangan. Salah satunya tanaman gelombang cinta yang jika kita amati secara seksama, bisa memberikan aura ketenangan,'' lanjut Joko.

Terdapat sekitar 400an jenis tanaman obat di taman ini. Selain itu, terdapat pula resep dan ramuan-ramuan tradisional untuk berbagai macam penyakit. Tanaman-tanaman tersebut diperoleh dari berbagai daerah di Indonesia, salah satunya adalah pasak bumi. "Tanaman tersebut ibu peroleh saat berkunjung ke kalimantan," tutur Joko.  Terkadang, ada beberapa tanaman yang tidak berhasil tumbuh dengan baik di sini. "Akan tetapi, iklim di Kota Bogor ini pas untuk semua tanaman di Indonesia," tambahnya.

Selai pengobatan melalui tanaman obat, di sini pun terdapat pengobatan dengan metode akupresur. Sebuah metode seperti akupunktur, tapi tidak menggunakan jarum, melainkan pijitan. Tersedia pula konseling bagi para penderita HIV/ AIDS.

Bagi masyarakat yang berkeinginan untuk mendapatkan berbagai manfaat dari tanaman obat, bisa mengunjungi lokasi ini. Sebuah taman nan asri di pinggiran Kota Bogor dengan pemandangan langsung nan indah ke Gunung Salak.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement