Ahad 05 Jun 2011 16:47 WIB

Mobil Travel Terbakar di Tol Purbaleunyi

Red: Stevy Maradona
Mobil terbakar di jalan tol, ilustrasi
Foto: Antara
Mobil terbakar di jalan tol, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Sebuah angkutan travel mengalami kebakaran di KM 100 Tol Purbaleunyi, tepatnya antara Ciganea dan Sukatani Kabupaten Purwakarta. Kebakaran mengakibatkan kemacetan jalur A arah Jakarta ke Bandung sepanjang tiga kilometer.

"Sebuah angkutan travel terbakar di sana, tiga lajur jalu A dari Jakarta ke Bandung tersendat sekitar tiga kilometer." kata Petugas Sentral Komunikasi Tol Purbaleunyi di Bandung, Ahad.

Menurut Dadi, kejadian kebakaran angkutan travel yang tengah melaju dari Jakarta ke Bandung itu terjadi sekitar pukul 14.25 WIB. Dilaporkan tidak ada korban jiwa dari kejadian itu, namun jalur dari Jakarta ke Bandung tersendat karena tigta jalur lintasan di sana digunakan untuk upaya pemadaman api.

Sejumlah pengendara yang melintas membantu memadamkan api dengan alat pemadam api ukuran ke kecil yang ada di dalam mobil masing-masing. "Pemadaman dibantu pengendara lain, sedangkan kami dari Jasa Marga mengerahkan sejumlah alat pemadam kebakaran ke lokasi kejadian, dibantu Tim Pemadam dari Kabupaten Purwakarta," kata Dadi.

Jalur Bandung-Jakarta menjadi tersendat, kendaraan hanya bisa melintas satu jalur dan harus bergiliran. Kebetulan saat kejadian lalu lintas dari Jakarta ke Bandung sedang ramai tekait liburan akhir pekan. Sementara itu jalur B atau dari Bandung ke arah Jakarta lancar, tak terganggu oleh kejadian itu. Meski demikian sebagian pengendara yang tengah melaju dari arah Bandung berhenti untuk melihat kejadian itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement