REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Selesai sudah petualangan Mauricio Pochettino di Prancis. Pochettino baru saja dipecat Paris Saint Germain.
Ia dinilai gagal membawa PSG berprestasi di level tertinggi, khususnya di pentas Liga Champions. Kini ia tidak terikat dengan tim mana pun.
Jelas, Pochettino butuh rehat sejenak. Ia perlu mengevaluasi hasil kerjanya dalam beberapa tahun terakhir. Setelahnya ia bisa kembali bertugas.
Pertanyaannya, ke mana langkah sang arsitek selanjutnya? Rupanya pria Argentina itu berpeluang kembali ke Inggris. Pada masa lalu, ia pernah melatih Tottenham Hotspur dan Sunderland.
''Menurut The Sun, Pochettino akan bersedia kembali ke Liga Primer," demikian laporan yang dikutip dari caughtoffside.com, Rabu (6/7/2022).
Tetapi, ia menutup peluang melatih Arsenal. Ia menghormati sejarahnya bersama Spurs. Kedua tim terlibat rivalitas memanas lantaran sama-sama bermarkas di London Utara.
Lagi pula, tim gudang peluru tidak sedang mencari arsitek anyar. Mereka memiliki Mikel Arteta. Nampaknya Arsenal masih percaya pada kemampuan juru taktik asal Spanyol itu.
Manchester City dan Liverpool juga demikian. Baik City maupun the Reds tak mempunyai rencana mengubah staf kepelatihan dalam waktu dekat. Tottenham pun terlihat nyaman berjalan bersama Antonio Conte.
Secara realistis, Pochettino memiliki kans membesut Chelsea FC dalam beberapa bulan ke depan. Itu tergantung dari kinerja Thomas Tuchel. Jika tidak ada perubahan dibanding musim lalu, Tuchel kemungkinan bisa saja didepak.
Musim lalu, the Blues kalah di dua final piala domestik. Kubu London Biru gagal mempertahankan trofi Liga Champions dan kesulitan bersaing dengan Man City dan Liverpool di Liga Primer.