Sabtu 09 Jul 2022 00:10 WIB

Punya Peluang Besar, Ini Hitung-Hitungan Agar Timnas Indonesia U-19 Lolos dari Fase Grup

Ada tiga skema yang bisa mengantarkan Indonesia lolos dari Grup A Piala AFF U-19.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia U-19 Rabbani Tasnim (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Tim Nasional Filipina U-19 dalam laga penyisihan Grup Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7/2022). Indonesia menang dengan skor 5-1.
Foto: ANTARA/Fakhri Hermansyah
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia U-19 Rabbani Tasnim (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Tim Nasional Filipina U-19 dalam laga penyisihan Grup Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7/2022). Indonesia menang dengan skor 5-1.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-19 berhasil mengamankan poin penuh dari Filipina pada laga lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022) malam WIB. Saat ini Indonesia naik ke peringkat ketiga klasemen sementara dengan perolehan delapan poin.

Sementara itu Vietnam dan Thailand memimpin di peringkat pertama dan kedua dengan perolehan 10 poin. Kedua tim akan saling berhadapan di laga terakhir grup, di mana laga itu juga akan berpengaruh pada kepastian apakah Indonesia bisa lolos dari fase grup atau tidak.

Baca Juga

Berikut adalah beberapa skema yang bisa membuat Indonesia lolos dari fase grup:

1. Indonesia wajib menang lawan Myanmar

Indonesia akan melakoni laga terakhir grup melawan Myanmar. Skuad Garuda Muda wajib memastikan kemenangan melawan Myanmar. Kemenangan itu akan membuat Indonesia mengoleksi 11 poin. Meski syarat utama terpenuhi, Indonesia masih bergantung pada hasil dari pertandingan antara Vietnam melawan Thailand.

2. Menanti hasil Vietnam vs Thailand 

Vietnam dan Thailand saat ini bersaing untuk papan atas. Mereka akan saling berhadapan di pertandingan terakhir grup. Keduanya saat ini mengoleksi jumlah poin yang sama yaitu 10 poin. Pemenang dari laga terakhir, akan memperoleh 13 poin dan lolos ke semifinal sebagai juara Grup A. Bila situasi ini terjadi, maka Indonesia menang atas Myanmar dengan skor berapapun akan ikut lolos.

3. Adu selisih gol jika Vietnam dan Thailand bermain imbang

Jika Indonesia menang, sementara Vietnam dan Thailand bermain imbang 0-0, maka ketiga tim akan memperoleh jumlah poin yang sama yakni 11 poin. Dalam turnamen ini, selisih gol akan menentukan posisi di klasemen jika perolehan tim sama. 

Saat ini, Indonesia mempunyai perolehan selisih gol paling banyak, yakni 11 gol. Vietnam menyusul dengan sembilan gol dan Thailand di posisi ketiga dengan enam gol. Jika mereka bermain imbang asal dengan skor 0-0 di laga terakhir, maka Indonesia bisa lolos sebagai juara grup. Namun, lain hal jika skor Vietnam Vs Thailand berakhir 1-1, 2-2 dan seterusnya, maka Head to Head yang akan digunakan. Artinya, Vietnam dan Thailand yang akan lolos.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement