Selasa 12 Jul 2022 19:26 WIB

Tak Buat Kesalahan Sendiri, Kunci Kemenangan Apriyani/Siti Fadia Atas Wakil Tuan Rumah

Apriyani/Siti Fadia akan berusaha terus menampilkan yang terbaik.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu (kiri) dan Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Foto: EPA-EFE/FAZRY ISMAIL
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu (kiri) dan Siti Fadia Silva Ramadhanti.

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti belum mendapatkan rintangan berarti untuk lolos ke babak 16 besar turnamen bulu tangkis Singapore Open 2022. Di putaran pertama, Apriyani/Siti Fadia mengalahkan pasangan tuan rumah Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal dua gim langsung 21-9, 21-8, di Singapore Indoor Stadium, Selasa (12/7/2022).

Siti Fadia mengatakan, kunci kemenangan karena tak banyak melakukan kesalahan sendiri. Sepanjang pertandingan ia dan rekannya juga bermain lebih aman. Kendati demikian, ia mengungkapkan sebenarnya masih menyesuaikan lapangan mengingat baru pertandingan pertama.

Baca Juga

“Tapi Alhamdulillah kami sudah bisa langsung in dari awal,” kata Siti Fadia usai pertandingan.

Siti Fadia menambahkan, pertandingan terlihat tak begitu cepat dan menang mudah. Dan ia menilai sejatinya lawan bermain cukup bagus. Namun ia dan Apriyani sudah mengantisipasinya sejak awal gim.

Bicara mengenai pertandingan berikutnya, Siti Fadia menegaskan siapapun lawannya ia dan Apriyani akan berusaha menampilkan yang terbaik. “Fisik kami juga sudah benar-benar fit dan siap buat pertandingan selanjutnya yang pasti makin berat dan tak mudah,” ujarnya.

Perjalanan ganda putri ini begitu meyakinkan sejak dipasangkan selepas Greysia Polii sebagai pasangan Apriyani sebelumnya pensiun. Kendati demikian, pasangan baru itu sudah mampu menembus final Indonesia Masters 2022.

Apriyani/Siti Fadia juga tampil luar biasa di Malaysia Open 2022. Apriyani/Siti Fadia sukses menjadi juara setelah mengalahkan pasangan Cina Zhang Shua Xian/Zheng Yu di partai final dengan skor 21-18, 12-21, dan 21-19.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement