Senin 18 Jul 2022 15:27 WIB

Baznas Cilacap Catat ZIS Terealisasi Rp 8 miliar

Baznas optimistis tahun ini perolehan ZIS di Cilacap dapat memenuhi target Rp 15 M

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Gita Amanda
Rapat Koordinasi Duta Zakat oleh BAZNAS Cilacap, Sabtu (16/7/22).
Foto: Pemkab Cilacap
Rapat Koordinasi Duta Zakat oleh BAZNAS Cilacap, Sabtu (16/7/22).

REPUBLIKA.CO.ID, CILACAP -- Hingga semester pertama 2022, capaian perolehan zakat, infak dan sedekah (ZIS) melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Cilacap telah mencapai Rp 8 miliar atau sekitar 54 persen. Sedangkan untuk kurban, laporan sementara yang masuk dari 17 kecamatan nilainya mencapai Rp 160 miliar.

Hal ini disampaikan Ketua Baznas Cilacap, Irvan Rahmat, saat menyampaikan laporan dalam Rapat Koordinasi Duta Zakat BAZNAS Kabupaten Cilacap di hotel Azana Asia, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Cilacap, Sabtu (16/7/2022). Dengan demikian, Irvan optimistis tahun ini perolehan ZIS di Kabupaten Cilacap dapat memenuhi target sebesar Rp 15 miliar.

Baca Juga

“Artinya uang yang beredar di Kabupaten Cilacap benar-benar diridhoi oleh Allah SWT,” kata Irvan dalam rilis yang diterima Republika, Senin (18/7/22).

Rakor Duta Zakat ini, lanjut Irvan, merupakan upaya Baznas Cilacap agar dana ZIS yang dikumpulkan dari para muzakki dapat dirasakan manfaatnya secara optimal oleh mustahik, dan digunakan sesuai peruntukannya. Acara ini diikuti 224 Duta Zakat, yang terdiri dari tokoh masyarakat dan penyuluh agama.

“Harapannya para Duta Zakat ini dapat mendampingi mustahik. Paling tidak mereka berangkat dari mustahik dulu. Setelah mereka dapat berinfak, bersedekah, nanti kita angkat jadi muzakki,” tambahnya.

Wakil Bupati Syamsul Auliya Rachman mengapresiasi upaya Baznas Cilacap dalam mendorong semangat berbagi melalui ZIS, khususnya di kalangan ASN Pemkab Cilacap. Hal ini dapat dilihat dari optimalisasi pengumpulan ZIS sejak 2017 hingga 2021 yang terus mengalami kenaikan signifikan.

"Mendorong muzakki untuk mendermakan hartanya ini luar biasa, tetapi penting bagaimana agar manfaatnya dirasakan Mustahik, sehingga tidak hanya bangkit dan berdaya, tetapi membantu masyarakat lainnya,” kata Syamsul.

Acara ini turut dihadiri Wakil Ketua Baznas Provinsi Jawa Tengah, HM Zen Yusuf, jajaran pengurus Baznas Cilacap, perwakilan Bagian Kesra Setda Cilacap, serta undangan lainnya. Usai pembukaan, acara dilanjutkan paparan dan diskusi terkait optimalisasi pengumpulan, distribusi, dan strategi pemanfaatan ZIS untuk mustahik.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement