Senin 18 Jul 2022 18:45 WIB

Persib Lakukan Pertemuan Tim Tertutup, Tentukan Target Double Winner

Robert menjanjikan untuk memainkan lebih banyak pemain muda.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung melakukan pertemuan tim secara tertutup di Hotel Papandayan, Kota Bandung, Senin (18/7/2022). Dalam pertemuan ini, Persib melakukan brain storming jelang kompetisi Liga 1 2022/2023.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengakui pertemuan itu dilakukan untuk mempresentasikan ide dalam tim. Saling diskusi pun dilakukan agar tim tahu dengan jelas cara mencapai target yang diinginkan, yakni menjadi juara.

Baca Juga

"Target kami cukup jelas, setelah berbicara dan berdiskusi, kami tidak berkompromi dan ingin menjadi juara, itu target utama kami," kata Robert, Senin (18/7/2022).

Robert mengakui tolok ukur tim adalah meraih posisi lebih baik dibandingkan musim lalu. Persib meraih posisi kedua kompetisi musim lalu dan menyabet pertahanan terbaik.

"Itu menjadi tolok ukur kami dan musim ini juga turnamen domestik akan kembali digelar sehingga itu menjadi bagian dari target kami," jelas Robert.

Selain mengatur strategi untuk meraih gelar juara, Robert pun menjanjikan untuk memainkan pemain muda lebih banyak menit bermain dibandingkan musim lalu. Hal ini karena potensi besar yang dimiliki oleh pemain muda Persib.

"Kami ingin memberikan menit bermain kepada pemain muda. Jadi kami mencurahkan fokus untuk memulai liga dan pada akhirnya menjadi juara di kedua kompetisi," tegas Robert. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement