Kamis 21 Jul 2022 22:25 WIB

Legenda MU Berharap Anthony Elanga Optimalkan Kecepatannya

Elanga sebagai salah satu pemain dengan kemampuan berlari yang cepat.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Muhammad Akbar
Pemain Manchester United Anthony Elanga melakukan selebrasi setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Atletico Madrid dan Manchester United di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Rabu, 23 Februari 2022.
Foto: AP/Manu Fernandez
Pemain Manchester United Anthony Elanga melakukan selebrasi setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Atletico Madrid dan Manchester United di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Rabu, 23 Februari 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Legenda Manchester United (MU), Bryan Robson menyebut  pemain sayap MU Anthony Elanga dinobatkan sebagai pemain tercepat di antara rekan setimnya.

"Ketika saya berbicara dengan Darren Fletcher (direktur teknis), dia mengatakan Elanga mungkin yang tercepat di klub," kata Robson dilansir Tribal Football, Kamis (21/7).

Elanga masuk dalam skuad utama MU di bawah asuhan Ralf Rangnick musim lalu. Posisinya tak tergantikan di pos penyerang sayap menggeser Marcus Rashford.

Berbicara kepada MUTV, Robson menjuluki Elanga sebagai salah satu pemain dengan kemampuan berlari yang cepat.

Eks gelandang Iblis Merah pun berharap Elanga dapat memanfaatkan kemampuannya untuk bisa menambah daya serang MU pada kampanye 2022/2023 mendatang.

"Dia harus menggunakan kecepatan itu sebaik mungkin dan berlari dengan benar. Dia harus masuk ke kotak dan mencetak gol," sambung pria berusia 65 tahun.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement