Selasa 26 Jul 2022 18:42 WIB

Wapres Dorong Bank BJB Syariah Kembangkan Potensi Besar Jawa Barat

Wapres dukung program pengembangan pesantren dan haji muda yang digagas BJB Syariah

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Wakil Presiden Maruf Amin mendukung Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) terus mengembangkan potensi besar yang ada di Jawa Barat. Ini disampaikan Wapres saat menerima audiensi jajaran Komisaris dan Direksi Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) di Kediaman Resmi Wapres, Jl. Diponegoro No. 2 Jakarta Pusat, Selasa (26/7).
Foto: BPMI/Setwapres
Wakil Presiden Maruf Amin mendukung Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) terus mengembangkan potensi besar yang ada di Jawa Barat. Ini disampaikan Wapres saat menerima audiensi jajaran Komisaris dan Direksi Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) di Kediaman Resmi Wapres, Jl. Diponegoro No. 2 Jakarta Pusat, Selasa (26/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Ma’ruf Amin mendukung Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) terus mengembangkan potensi besar yang ada di Jawa Barat.

Ini disampaikan Wapres saat menerima audiensi jajaran Komisaris dan Direksi Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) di Kediaman Resmi Wapres, Jl. Diponegoro No. 2 Jakarta Pusat, Selasa (26/7).

"Beliau memberikan saran bagaimana agar bank syariah Pemerintah Daerah Jawa Barat ini bisa lebih berkembang banyak karena potensinya besar," ujar Juru Bicara Wapres, Masduki Baidlowi dalam keterangannya, Selasa (26/7).

Wapres kata Masduki, menilai Jawa Barat sebagai provinsi terbesar di Indonesia memiliki potensi yang sangat besar jika dimanfaatkan. Karenanya, dalam pertemuan tersebut, Wapres mendukung pengembangan potensi besar Bank BJB Syariah.