Rabu 27 Jul 2022 17:10 WIB

Pengamat Sebut Puan Satu-satunya Tokoh yang Punya Tiket Capres

Puan perlu menjaga orisinalitasnya dalam berkomunikasi.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Andi Nur Aminah
Ketua DPR RI Puan Maharani
Foto: istimewa
Ketua DPR RI Puan Maharani

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pakar Komunikasi Politik dan Kebijakan, Riant Nugroho, mengatakan bahwa Ketua DPR RI, Puan Maharani, merupakan satu-satunya tokoh yang memiliki tiket Pilpres 2024 dibanding tokoh-tokoh lain. Hal tersebut mengingat perolehan suara PDIP melewati ambang batas pencalonan presiden (presidential threshold) 20 persen.

"Secara teori, di atas kertas, maka Mbak Puan yang paling punya tiket untuk menjadi calon presiden 2024," kata Riant dalam diskusi bertajuk "Memaknai Mandat Politik untuk Puan Maharani", di Cikini, Jakarta, Rabu (27/7/2022). 

Baca Juga

Namun demikian elektabilitas Puan di sejumlah survei masih kalah dibanding tokoh lain. Oleh karena itu menurutnya tantangan itu harus segera dijawab oleh PDIP.

"Sehingga proses yang namanya safari politik Mbak Puan ini it's a must, itu sebuah keharusan. Bukan baik atau tidak, tapi harus. Karena kalau enggak, berarti kekurangan daya dorong untuk memenangkan kandidasi, ini baru kandidasi, belum eleksinya," ujarnya. 

Selain itu Riant menyarankan agar Puan dalam komunikasi politiknya tetap menjadi dirinya sendiri. Puan perlu menjaga orisinalitasnya dalam berkomunikasi.

"Core capability, core competency, dan keunikan dia jangan diubah, tapi yang paling penting adalah ditambah frekuensinya, dan ditambah human touch-nya,"  tuturnya.

Terakhir Rian mengatakan sebagai Ketua DPR, Puan dinilai sangat mudah untuk menjadi calon presiden. Karena itu menurutnya Puan perlu meningkatkan komunikasi kebijakan.

"Jadi Mbak Puan itu mempunyai amunisi dan senapan untuk berbicara. Senapannya adalah ketika beliau ketua DPR. Amunisinya beliau berbicara kebijakan negara. Jadi menurut saya Puan boleh saja berbicara sebagai partai PDIP tetapi akan rugi kalau dia hanya bicara itu saja. Akan nggak rugi kalau beliau berbicara sebagai ketua DPR," katanya. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement