Sabtu 30 Jul 2022 06:28 WIB

Seorang Penonton Pingsan, Rossa Berhenti Nyanyi Sejenak Saat Konser

Rossa menggelar konser bertajuk 'Rossa 25 Shining Years Concert' di Bandung.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Nora Azizah
Rossa menggelar konser bertajuk 'Rossa 25 Shining Years Concert' di Bandung.
Foto: Instagram @itsrossa
Rossa menggelar konser bertajuk 'Rossa 25 Shining Years Concert' di Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Penyanyi Rossa sukses menggelar konser bertajuk 'Rossa 25 Shining Years Concert' di Trans Luxury Hotel Bandung, Jumat malam (29/7/2022).

Pada konsernya di Kota Kembang kali ini, Rossa tampil memukau dengan gaun berwarna emas dan mahkota unik bergaya timur tengah. Perempuan asal Sumedang ini, mengawali konsernya dengan menyanyikan lima lagu. Yakni, 'Wanita yang Kau Pilih, As One, Takkan Berpaling Darimu, Wanita dan Tak Termiliki.

Baca Juga

Di setiap pergantian kelima lagu tersebut, Rossa banyak berinteraksi dengan penonton. Ia pun, menyapa satu persatu undangan yang hadir. Bahkan, setelah bernyanyi beberapa lagu, Rossa memanggil asisten pribadinya Incess Nabati yang membantu Rossa melepas aksesories mahkota di kepalanya. Kehadiran Incess yang kocak menambah meriahnya suasana konser.

Rossa pun kembali berinteraksi dengan penonton. Rossa mengatakan, ia akan bernyanyi dalam beberapa segmen. Rossa pun meminta penonton agar bersiap-siap dengan segmen lagu galau.

"Kamu siap mental dinyanyiin lagu galau dalam hidup kamu," tanya Rossa disambut terikan histeris dari penonton.

Rossa pun, kemudian menyanyikan lagu 'Masih' diikuti oleh semua penonton yang memadati Ruang Convention Trans Luxury. Namun, saat sedang asyik bernyanyi dengan penonton, tiba-tiba ada seorang penonton yang pingsan. 

Rossa menghentikan dulu nyanyiannya dan bertanya pada penonton. "Ada apa?," tanya Rossa lalu dijawab serentak oleh penonton ada yang pingsan.

Rossa kemudian meminta petugas membawa penonton yang pingsan ke ruangannya. "Bawa keruangan saya ya," kata Rossa disambut teriakan dari penonton ingin pingsan juga.

Namun, Rossa mendoakan agar semua penonton bisa sehat dan tak ada yang pingsan lagi.

"Jangan ada yang pingsan lagi dong. Jangan-jangan lagu aku menusuk gitu ya sampe pingsan," kelakar Rossa disambut teriakan penonton.

'Rossa pun melanjutkan kembali lagu 'Masih' yang belum selesai dinyanyikan. Konser hasil kerja sama Indihome, Scarlett dan sejumlah jenama tanah air ini rencananya akan digelar di Trans Luxury Convention Center Bandung, Jumat (29/7/2022) pukul 19.30 WIB.

Mojang Sunda yang akrab disapa Teh Ocha ini mengatakan penampilannya di kota kembang akan lebih istimewa dibandingkan kota-kota sebelumnya. 

“Konser ini (di Bandung) tuh durasinya paling lama ya, lebih lama dari konser aku sebelumnya. Ini dua setengah jam, jadi siap siap pegel, tapi siap siap puas nyanyinya juga,” ujar penyanyi asuhan SM Entertainment itu saat menggelar Meet and Greet with Rossa di Trans Luxury Hotel Bandung, Kamis (28/7/2022). 

“Nanti bakal ada sekitar 27 lagu yang dinyanyikan, akan ada Ardhito Pramono, Tiara Andini, ada juga Fadil Jaidi dan ini yang unik karena dia (Fadil jaidi) enggak pernah nyanyi sebelumnya, jadi ini perdana,” katanya. 

Di konsernya kali ini, Rossa mengaku akan lebih memperbanyak sesi interaksi dengan Pecinta Rossa, sebutan bagi penggemar mantan kekasih Afgan Syahreza ini. Dia juga mengaku sangat bersyukur atas antusias yang tinggi dari wargi Bandung, mengingat seluruh tiket terjual habis hanya dalam waktu singkat. 

“Makanya aku seneng banget, karena antusiasnya tinggi banget, tiket sold out cepet banget dan di konser ini bakal banyak interaksinya karena aku juga pengen banyak chit chat sama penonton. Jadi biar lebih deket,” katanya. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement