REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada akhir pekan yang lalu (31/07), Road to Maybank Marathon digelar. Pada kesempatan kali ini, PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. mengadakan ajang lari di Sudirman dalam rangka Car Free Day.
"Ajang lari ini merupakan bagian dari ajang mingguan yang bertujuan untuk mengumpulkan komunitas pelari, sekaligus sebagai salah satu cara countdown menuju ajang marathon yang akan digelar pada tanggal 28 Agustus 2022 dengan lokasi start di Bali Safari & Marine Park, Gianyar, Bali,"demikian keterangan pers yang diterima Ahad, (31/7/2022).
Disebutkan, pada penyelenggaraan ke-11 tahun, yang masih dalam peringatan satu dekade Maybank Marathon, Maybank Indonesia kembali mempersembahkan rute asli dan favorit Maybank Marathon di kabupaten Gianyar yang kaya dengan pemandangan alam dan keramahan budaya masyarakatnya.
Dalam persiapan untuk mengikuti Maybank Marathon, Maybank Indonesia akan menggelar pelatihan dan kelas edukasi yang terangkum melalui rangkaian ‘Road to Maybank Marathon Bali 2022’ di beberapa kota besar. Rangkaian kegiatan pelatihan dan edukasi tersebut dapat menjadi sarana persiapan fisik bagi pelari sebelum mengikuti Maybank Marathon 2022 di Bali yang meliputi running clinic, Sunday morning run, pelatihan mengenai penanganan Cardiopulmonary Resuscitation (“CPR”) dan Life Support.
Sejalan dengan semangat peringatan satu dekade Maybank Marathon, 10 Top Finishers pria dan 10 Top Finishers wanita dari setiap kategori (10K, 21K dan 42K) pada ajang lari virtual Maybank Marathon Anywhere 2021 yang dilaksanakan Desember 2021, akan mendapatkan slot lari dan akomodasi gratis untuk mengikuti Maybank Marathon 2022 di Bali.
Demikian juga bagi peserta Maybank Marathon Anywhere 2021 yang telah menyelesaikan run challenge dan membeli merchandise akan mendapatkan early access untuk registrasi Maybank Marathon 2022.