REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool siap memperbaharui kesepakatan dengan Diogo Jota. The Reds merasa kinerja Jota sesuai ekspektasi.
Klub tersebut berencana mempertahankan sang penyerang lebih lama lagi. Sebelumnya, rival sekota Everton sudah melakukan hal yang sama pada Mohamed Salah. Kubu Merseyside Merah terus bermanuver.
"Liverpool sedang dalama pembicaraan mengenai kontrak baru untuk Diogo Jota," demikian laporan yang dikutip dari dailymail.co.uk, Selasa (2/8).
Pria Portugal itu dalam pemulihan cedera hamstring. Ia menunjukkan perkembangan positif. Ia diprediksi kembali berlatih dalam dua pekan mendatang.
Jota absen saat the Reds bertanding di Community Shield 2022. Skuat polesan Juergen Klopp bertemu Manchester City. Anak-anak Anfield berhasil meraih trofi tersebut setelah menumbangkan City, 3-1 di King Power Stadium, Leicester, akhir pekan lalu.
Kemenangan tersebut melengkapi trofi gelar Klopp di Liverpool. Pada musim lalu, ia nyaris meraih segalanya. Setelah bertarung habis-habisan, the Reds akhirnya menjuarai Piala Carabao dan Piala FA.
Klub kota pelabuhan finis di posisi kedua klasemen akhir Liga Primer Inggris musim 2021/22. Kemudian mereka berstatus finalis Liga Champions.
Dalam sebuah pertempuran sengit di Prancis, Jordan Henderson dan rekan-rekan, takluk 0-1 dari Real Madrid.
Jota berperan penting membawa timnya sejauh itu. Ia tampil dalam 55 laga di berbagai ajang. Selama periode tersebut, ia mencetak 21 gol dan menyumbang delapan assists.
Kini Sadio Mane telah pergi. Mane merapat ke Bayern Muenchen. Keadaan demikian tidak mengurangi level kompetitif di lini serang Liverpool.
Jota masih bersaing dengan sejumlah nama berkelas. Selain Salah, ada Roberto Firmino, Luis Diaz, serta Darwin Nunnez. Klopp berjanji merotasi para penyerang tersebut, secara teratur.