Selasa 02 Aug 2022 23:14 WIB

BMH Sediakan Menu Buka Puasa Sunnah Muharram untuk Santri

Menu buka puasa itu dinikmati 107 santri penghafal Quran  Ponpes Al-Burhan Semarang.

BMH menyalurkan  menu buka puasa sunnah Muharram  kepada 107 santri penghafal Quran  Ponpes Al-Burhan, Semarang.
Foto: Dok BMH
BMH menyalurkan menu buka puasa sunnah Muharram kepada 107 santri penghafal Quran Ponpes Al-Burhan, Semarang.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Laznas BMH senantiasa berupaya hadir secara komprehensif di bidang pendidikan. Kali ini dengan membantu peneydiaan menu buka puasa sunnah Muharram untuk santri Al-Burhan, Banyumanik, Semarang, Senin  (1/8).

"Alhamdulillah hari ini BMH sediakan menu buka puasa sunnah Muharram kepada 170 santri putra dan putri penghafal Alquran. Semoga ini menambah semangat mereka dalam ibadah, belajar dan berkarya," terang Koordinator BMH Gerai Ungaran, Junaidi dalam rilis yang diterima Repulika.co.id, Senin (1/8/2022).

Menu buka puasa ini mendapat sambutan antusias dari para santri. "Terima kasih saya ucapakan kepada BMH dan para donatur yang telah berbagi buka puasa bersama santri di sini. Semoga Allah membalas kebaikan bapak ibu donatur melalui BMH ini," ungkap seorang santri, Haidar, mendoakan.

Para santri dan seluruh guru di pesantren pun melantunkan doa kebaikan bagi semua donatur BMH. "Kami mendoakan semoga para donatur BMH senantiasa Allah berikan rezeki yang berkah dan melimpah dan Allah jadikan keturunannya anak-anak saleh dan salehah sebagaimana mereka mendukung santri kami menempa diri di pesantren ini untuk tumbuh jadi anak saleh dan salehah," ungkap Ustadz Ahmad yang disambut seruan "aamiin" seluruh santri.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement