Jumat 05 Aug 2022 21:59 WIB

MU Dibuat Frustrasi Terkait Transfer Frenkie De Jong

De Jong ingin bertahan di Camp Nou karena masih bahagia bersama Barcelona.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Frenkie de Jong dari Barcelona
Foto: AP/Joan Monfort
Frenkie de Jong dari Barcelona

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) dibuat frustrasi terkait upaya perekrutan gelandang Barcelona Frenkie de Jong pada musim panas ini. MU dan Barcelona sejatinya sudah mencapai kesepakatan, tapi hingga saat ini transfer belum juga terwujud. 

De Jong ingin bertahan karena masih bahagia di Camp Nou. Adapun Blaugrana ingin dia hengkang demi bisa mendaftarkan pemain baru.

Baca Juga

Setan Merah menjadikan De Jong sebagai target prioritas musim panas ini karena pelatih MU Erik ten Hag menilai dia pemain yang cocok mengisi skema permainan yang akan diusung di Old Trafford. Ten Hag juga sudah paham bagaimana mengeluarkan kemampuan terbaiknya karena pernah bekerja sama di Ajax Amsterdam. Itu sebabnya petinggi MU mendukung Ten Hag.

Bahkan mereka terbang ke Barcelona untuk mengadakan pembicaraan dengan Barcelona. Dari pertemuan itu dilaporkan telah disetujui biaya transfer 71,5 juta poundsterling (Rp 1,28 triliun). Namun Barcelona seperti bermain di dua kaki. Di satu sisi Presiden Barcelona Joan Laporta dan Xavi Hernandez menegaskan De Jong bagian penting dari skema permainan tim. Di sisi lain mengakui apa pun bisa terjadi sebelum batas transfer ditutup.

Situasi lain adalah De Jong harus menerima pemotongan gaji jika ingin bertahan. Saat ini, Barcelona menangguhkan gajinya 15 juta poundsterling (Rp 270 miliar) sehinga ia tak akan hengkang sebelum dibayar oleh klub. 

MU tetap sabar menunggu dan percaya akan mencapai kesepakatan. Namun hadirnya Chelsea sebagai tim yang juga tertarik kepada De Jong memberikan ancaman kepada Setan Merah. The Blues yang bermain di Liga Champions bisa lebih diunggulkan mendapatkan De Jong. 

Hal ini membuat MU dikabarkan marah, dilansir dari Mirror, Jumat (5/8/2022). Manajemen MU bahkan dilaporkan frustrasi dengan penundaan kesepakatan setelah negosiasi berlangsung selama 12 pekan. 

MU memang mencari opsi lain seperti Youri Tielemans dari Leicester City dan Ruben Neves dari Wolverhampton Wanderer. Namun mereka tak menyerah merekrut De Jong. 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement