Senin 15 Aug 2022 13:15 WIB

Kazakhstan Resmikan Masjid Terbesar se-Asia Tengah

Kazakstan meresmikan masjid terbesar di Asia Tengah

Rep: Andrian Saputra/ Red: Agung Sasongko
Masjid Nursultan diklaim menjadi yang terbesar di Asia Tengara.
Foto: Caspian News
Masjid Nursultan diklaim menjadi yang terbesar di Asia Tengara.

REPUBLIKA.CO.ID. NURSULTAN — Presiden pertama Kazakhstan, Nursultan Nazarbayev meresmikan masjid yang diklaim terbesar di Asia Tengah pada Jumat pekan lalu. Masjid ini berada di jantung ibu kota Kazakhstan yakni Nursultan. 

“Pada hari Jumat yang suci ini, kami membuka masjid yang indah di ibu kota kami. Ini adalah peristiwa penting tidak hanya untuk ibu kota kami tetapi juga untuk semua warga negara kami, Muslim," kata Nazarbayev pada upacara pembukaan di ibu kota, Nursultan seperti dilansir Caspian News pada Senin (15/8)

Baca Juga

Diketahui Nazarbayev yang memerintah Kazakhstan selama tiga dekade sejak negara itu memperoleh kemerdekaan pada 1991, meletakkan batu fondasi untuk masjid itu sehari sebelum pengunduran dirinya pada Maret 2019.

Dalam pidatonya pada pembukaan masjid, mantan Presiden Kazakhstan itu mencatat bahwa banyak bangunan baru telah dibangun di ibu kota sejak negara itu merdeka.

“Dengan kemerdekaan, kami membuka masjid di seluruh wilayah tanah air. Semoga Allah mendengar semua doa yang dibacakan di masjid-masjid ini,” kata Nazarbayev.

Bernama Masjid Nursultan, masjid ini diklaim telah menduduki peringkat salah satu dari sepuluh masjid terbesar di dunia, dengan total kapasitas 235.000 jamaah. Total luas tanah tempat masjid berdiri adalah sepuluh hektar, sedangkan total luas tempat suci itu sendiri lebih dari 68.000 meter persegi. Ketinggian kubah utamanya hampir 90 meter, sedangkan menaranya menjulang setinggi 130 meter.

Masjid baru itu tiga kali lebih besar dari Masjid Hazret Sultan terbesar yang dulu juga terletak di ibukota Kazakh. Dengan populasi sedikit lebih dari 19 juta, Kazakhstan adalah negara mayoritas Muslim, dengan lebih dari 72 persen populasi keseluruhan negara itu menganut Islam. Lebih dari 2.300  masjid  terdaftar di seluruh negeri. Kurang dari 25 persen penduduk Kazakhstan adalah Kristen, termasuk etnis Rusia, Ukraina, dan Belarusia. Andrian Saputra 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement