Kamis 18 Aug 2022 21:07 WIB

AHY Ingin Memposisikan Diri sebagai Representasi Harapan

Tantangan AHY adalah cara membumikan pesan kebangsaannya.

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono
Foto: ANTARA/Galih Pradipta
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Penelitin Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro mengatakan, pesan kebangsaan dari Agus Harimurti Yudhoyonno (AHY) di hari kemerdekaan agar Indonesia bisa pulih lebih cepat dan juga bangkit lebih kuat, sangat berkesuaian dengan harapan pemerintah serta juga harapan semua komponen bangsa setelah dua tahun lebih Indonesia dihantam pandemi.

“Melalui pesan kebangsaan itu AHY juga terlihat ingin memposisikan diri sebagai salah satu representasi dari harapan bagi masa depan dalam kepemimpinan nasional mendatang,” kata Bawono, Kamis (18/8/2022).

Akan tetapi hal jauh lebih penting dari pesan kebangsaan AHY tersebut, menurut Bawono, adalah bagaimana membuat pesan itu dapat diimplementasikan secara operasional di lapangan melalui kebijakan-kebijakan membumi. "Inilah tantangan utama dari para calon pemimpin nasional dalam pemilihan umum mendatang termasuk AHY,” ungkap Bawono.

Bukan hal mudah untuk menjalankan roda pemerintahan serta memimpin sebuah negara dan juga bangsa besar seperti Indonesia sekaligus juga memulihkan kondisi pascahantaman pandemi selama lebih dari dua tahun

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement