Jumat 19 Aug 2022 14:41 WIB

Meriahkan HUT Ke-77 RI, BMH Salurkan Bingkisan Pendidikan di Pekanbaru

Bingkisan diberikan kepada santri tahfidz di Rumah Tahfidz dan Pondok Tahfidz.

BMH menyalurkan bingkisan pendidikan kepada Rumah Tahfidz Quran Jalan Durian Pekanbaru dan Pondok Tahfidz Quran Putri di Kulim Pekanbaru, Rabu (17/8/2022).
Foto: Dok BMH
BMH menyalurkan bingkisan pendidikan kepada Rumah Tahfidz Quran Jalan Durian Pekanbaru dan Pondok Tahfidz Quran Putri di Kulim Pekanbaru, Rabu (17/8/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU -- Menyemarakkan HUT RI yang ke-77, BMH hadir di tengah-tengah masyarakat dengan menyalurkan program bingkisan pendidikan. Bingkisan itu  berupa perlengkapan belajar untuk santri tahfidz yatim dan dhuafa.

“Alhamdulillah BMH dapat berbagi kebahagiaan bersama santri tahfidz yatim dan dhuafa yang berada di dua tempat yakni Rumah Tahfidz Quran Jalan Durian Pekanbaru dan Pondok Tahfidz Quran Putri di Kulim Pekanbaru," terang Kepala BMH Perwakilan Riau, M Tauhid dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Rabu  (17/8/2022).

Pada kesempatan itu BMH menyalurkan bingkisan paket perlengkapan pendidikan untuk generasi bangsa. "Paket tersebut meliputi perlengkapan belajar seperti meja-kursi guru dan alat tulis, kemudian kebutuhan untuk gizi berupa sembako, termasuk fasilitas air bersih, mulai dari mesin air dan tandon,” imbuh Tauhid.

Sebanyak  60 santri yatim dan dhuafa tersenyum bahagia penuh syukur atas bantuan yang mereka terima dari para donatur BMH.

“Kami ucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada BMH atas bantuan yang telah diberikan kepada kami. Tentunya anak-anak santri sangat bahagia mendapatkan bantuain ini dan memang ini yang sangat kami butuhkan saat ini.  Karena,  beberapa hari ini kami juga kesulitan air bersih. Kami doakan semoga BMH dan para donatur mendapatkan limpahan keberkahan serta senantiasa diberikan kesehatan. Aamiin,” ungkap pengasuh santri Ustadz Kursani.

Pengurus Pesantren Tahfidz Putri juga menyampaikan hal senada. “Alhamdulillah kami sampaikan terima kasih kepada para muhsinin yang telah menitipkan amanahnya melalui BMH untuk disampaikan kepada kami berupa perlengkapan pendidikan dan kebutuhan untuk gizi santri berupa beberapa bahan sembako untuk para santri kami.

Semoga menjadi amal kebaikan bagi bapak/ibu semuanya dan selalu diberikan keberkahan dan kesehatan untuk keluarganya juga. Aamiin," ungkap Ustadzah Nurhayati.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement