Selasa 23 Aug 2022 09:49 WIB

Bruno Fernandes Akui Ronaldo Masih Ingin Tinggalkan MU

Fernandes meminta penggemar menghormati keputusan Ronaldo mengenai masa depannya.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang Manchester United asal Portugal, Bruno Fernandes (kiri), dan rekan setim sekaligus senegaranya, Cristiano Ronaldo.
Foto: EPA-EFE/Peter Powel
Gelandang Manchester United asal Portugal, Bruno Fernandes (kiri), dan rekan setim sekaligus senegaranya, Cristiano Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Cristiano Ronaldo baru masuk ke lapangan jelang pertandingan berakhir saat Manchester United (MU) menang 2-1 atas Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris musim 2022/2023, di Stadion Old Trafford, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Situasi itu mungkin semakin mempercepat Ronaldo keluar meninggalkan MU musim panas ini.

Gelandang MU Bruno Fernandes mengakui rekan satu negaranya itu masih ingin meninggalkan MU sebelum jendela transfer musim panas ditutup. Ronaldo telah mencari klub baru. Namun meski agennya Jorge Mendes mengadakan pembicaraan dengan Chelsea, Bayern Muenchen, Atletico Madrid, namun klub-klub top Eropa itu tak berminat.

Baca Juga

Fernandes yang menjadi kapten di laga tersebut karena Harry Maguire duduk manis di bangku cadangan, meminta penggemar menghormati keputusan Ronaldo mengenai masa depannya. Menurut Fernandes, Ronaldo secara pribadi bahagia jika meninggalkan MU sebelum transfer musim panas ditutup.

"Ada banyak spekulasi, tetapi tidak ada yang lebih baik dari Cristiano untuk membicarakannya," kata Fernandes kepada Eleven Sports ketika ditanya tentang masa depan Ronaldo. Saya mungkin tahu satu atau dua hal, tapi bukan saya yang harus mengatakannya,” kata Fernandes dilansir dari Metro.

Fernandes mengungkapkan Ronaldo tetap tenang dengan situasinya saat ini. Ronaldo bekerja dengan baik pekan ini dan tetap profesional melaksanakan pekerjaannya sebagai pemain MU. Gelandang asal Portugal itu menegaskan untuk sekarang Ronaldo adalah pemain MU.

Namun Fernandes tak tahu secara pasti mengenai masa depan Ronaldo apakah akan pergi atau bertahan. Fernandes yakin Ronaldo masih bisa bermain di level teratas kompetisi sepak bola. Fernandes akan menghormati apapun keputusannya. Para pemain MU akan senang jika Ronaldo memilih bertahan dan juga akan senang jika bergabung ke klub lain merupakan keputusan yang terbaik.

“Yang paling penting adalah dia baik-baik saja, di level tertinggi dan membuat negara kami bangga,” kata Fernandes.

Skuad Iblis Merah tampil mengesankan sejak menit pertama meski tanpa Ronaldo dan Harry Maguire menghuni bangku cadangan. MU unggul 2-0 lewat gol Jadon Sancho dan Marcus Rashford sebelum Mohamed Salah memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement