Jumat 26 Aug 2022 00:31 WIB

Badan Pangan Nasional Siapkan Strategi Sikapi Kenaikan Harga Telur

BPN juga akan menggandang kemendag dan pertanian untuk melakukan operasi pasar

Rep: bowo pribadi/ Red: Hiru Muhammad
Pekerja memanen terlur ayam di Ngeden, Ampel, Boyolali, Jawa Tengah, Kamis (25/8/2022). Menurut peternak, harga jual telur ayam dari tingkat peternak saat ini naik dari sebelumnya Rp20 ribu per kilogram menjadi Rp27.200 per kilogram akibat biaya pakan ayam yang semakin melonjak dan populasi ayam petelur berkurang yang disebabkan mahalnya harga bibit ayam petelur.
Foto: ANTARA/Aloysius Jarot Nugroho
Pekerja memanen terlur ayam di Ngeden, Ampel, Boyolali, Jawa Tengah, Kamis (25/8/2022). Menurut peternak, harga jual telur ayam dari tingkat peternak saat ini naik dari sebelumnya Rp20 ribu per kilogram menjadi Rp27.200 per kilogram akibat biaya pakan ayam yang semakin melonjak dan populasi ayam petelur berkurang yang disebabkan mahalnya harga bibit ayam petelur.

REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN—Badan Pangan Nasional terus melakukan berbagai ikhtiar untuk membantu menstabilkan harga telur ayam yang menembus Rp 30.000 per kilogram, di tengah masyarakat. Salah satunya dengan melakukan koordinasi bersama asosiasi peternak layer dan broiler guna mengidentifikasi berbagai faktor penyebab.

Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi menguangkapkan, saat ini, harga telur sedang mencari keseimbangan baru. “Karena adanya kenaikan biaya produksi serta akibat dampak pandemi beberapa waktu lalu,” katanya usai melakukan pertemuan dengan Persatuan Insan Perunggasan Indonesia (Pinsar) di Ungaran, Kabupaten Semarang, Kamis (25/8/2022).

Baca Juga

Dalam pertemuan ini juga terungkap berbagai hal yang menjadi faktor penyebab naiknya biaya produksi, seperti jagung sebagai bahan baku pakan.   Khusus jagung untuk pakan, Badan Pangan Nasional telah menghubungkan daerah sentra produksi seperti Sumbawa dan Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan Sentra Peternak Layer di Blitar, Jawa Timur dan Kendal, Jawa Tengah.

Di luar bahan pakan, masih jelas Arief, juga teridentifikasi adanya perubahan harga Day Old Chicken (DOC), struktur biaya lainnya. Seperti biaya angkut yang berdampak pada perubahan harga telur.

“Maka, dalam menemukan kesetimbangan hulu hingga hilir pangan tersebut, tambahnya, semua pihak pada saat yang sama harus bersinergi sehingga bisa mewujudkan kondisi win win situation,” tegasnya.

Masih dalam rangka mengatasi lonjakan harga telur di tingkat masyarakat, lanjut Arief, Badan Pangan Nasional juga akan menggandeng Kementerian Perdagangan dan Kementerian Pertanian untuk melakukan operasi pasar.

Baca juga : Kuota Pertalite Habis September 2022, Muncul Opsi Harga BBM Naik

Terutama jika harga telur tidak kunjung turun di bawah Rp 30.000 per kilogram. Badan Pangan Nasional terus berkoordinasi intensif dengan Satgas Pangan.

“Hari ini kita juga sudah bertemu Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Kementerian Pertanian yang sepakat akan melakukan langkah- langkah stabilisasi, diantaranya melalui operasi pasar,” tambahnya.

Upaya kolaborasi melibatkan asosiasi dan menggandeng Kementerian dan Lembaga terkait ini sejalan dengan arahan Presiden RI, Joko Widodo, bahwa dalam penyelesaian permasalahan pangan diperlukan kolaborasi seluruh stakeholder.

Baca juga : Kasus Covid Bertambah 5.428, Epidemiolog Prediksi Puncak Kasus Pertengahan September

Dalam rangka penguatan sektor perunggasan yang berkelanjutan, masih kata Arief, Badan Pangan Nasional telah mengupayakan beberapa hal, di antaranya melalui penyusunan rancangan Harga Acuan Pembelian/Penjualan (HAP) yang telah dibahas bersama seluruh stakeholder perunggasan nasional.

Karena HAP ini tidak dijalankan maka kami akan lakukan operasi pasar. Di mana hasil pembahasan mengusulkan HAP Jagung Pipil Kering Kadar Air (KA) 15 persen Rp 4.200 pr kilogram di tingkat petani dan Rp 5.000 per kilogram di tingkat peternak.

HAP Telur Ayam Ras Rp 22.000 sampai dengan Rp 24.000 kilogram di tingkat peternak dan Rp 27.000 kilogram di tingkat konsumen.

Selain itu, juga dilakukan penyusunan skema penyerapan hasil ternak unggas oleh BUMN pangan, seperti  Bulog dan PT Berdikari sebagai member Holding BUMN Pangan dan juga sektor privat.

Solusi penguatan sektor perunggasan yang didiapkan ini sifatnya in line. Hilir didorong BUMN Pangan untuk melakukan penyerapan, di hulu diamankan kepastian harganya melalui regulasi HAP. “Sehingga semuanya terukur,” kata Arief.

Baca juga : Ulama: Istri yang Mengurus Rumah Tangga Setara dengan Jihad Fisabilillah

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement