Selasa 30 Aug 2022 00:32 WIB

Ukraina Mulai Gelar Serangan Balasan ke Wilayah Selatan

Wilayah Kherson masuk dalam operasi serangan balasan Ukraina.

Rep: Lintar Satria/ Red: Reiny Dwinanda
Sebuah lubang menganga di dekat gedung pemerintah daerah setelah roket menghantam alun-alun pusat kota Kharkiv, Ukraina, 29 Agustus 2022 di tengah invasi militer Rusia. Ukraina mulai menggelar serangan balasan ke pasukan Rusia di bagian selatan Ukraina.
Foto: EPA-EFE/SERGEY KOZLOV
Sebuah lubang menganga di dekat gedung pemerintah daerah setelah roket menghantam alun-alun pusat kota Kharkiv, Ukraina, 29 Agustus 2022 di tengah invasi militer Rusia. Ukraina mulai menggelar serangan balasan ke pasukan Rusia di bagian selatan Ukraina.

REPUBLIKA.CO.ID, KIEV -- Komando Militer Selatan Ukraina mengatakan mereka mulai menggelar serangan balasan ke pasukan Rusia di bagian selatan Ukraina. Dalam konferensi pers, Juru Bicara Komando Natalia Humeniuk mengatakan wilayah Kherson masuk dalam operasi tersebut.

Ukraina kerap mengatakan berniat merebut kembali daerah selatan yang diduduki Rusia terutama Kota Kherson. Ini adalah satu-satunya Ibu Kota wilayah yang berhasil Moskow rebut sejak invasi enam bulan yang lalu.

Baca Juga

Kherson terletak di bagian utara Semenanjung Crimea yang Rusia aneksasi tahun 2014. Wilayahnya berada di pinggir Laut Hitam dan Laut Azov.

Dalam konferensi pers Senin (29/8/2022), Humeniuk mengatakan serangan terbaru ke rute logistik Rusia "tidak terbantahkan telah melemahkan musuh." Lebih dari 10 tempat pembuangan amunisi Rusia diserang dalam beberapa pekan terakhir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement