Selasa 30 Aug 2022 21:44 WIB

Ketua Umum PSSI Targetkan Kemenangan Lawan Thailand di Piala AFF 2022

Indonesia dan Thailand tergabung di Grup A Piala AFF 2022.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Ketum PSSI Mochamad Iriawan saat memantau latihan Timnas Indonesia U-19 di Stadion ABC, Senayan, Selasa (30/8/2022).
Foto: Republika/Afrizal Rosikhul Ilmi
Ketum PSSI Mochamad Iriawan saat memantau latihan Timnas Indonesia U-19 di Stadion ABC, Senayan, Selasa (30/8/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menargetkan timnas Indonesia mengalahkan Thailand pada Piala AFF 2022. Indonesia tergabung bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam/Timor Leste di Grup A sesuai hasil undian Piala AFF 2022 yang berlangsung pada Selasa (30/8/2022) di Bangkok, Thailand. 

Grup B dihuni oleh Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar, dan Laos. Indonesia terhindar dari grup neraka, tapi skuad asuhan Shin Tae-yong akan kembali bertemu dengan Thailand. 

Baca Juga

Skuad Garuda punya catatan buruk melawan tim berjuluk Gajah Perang. Sebab itu, hal ini mendapat sorotan dari Iriawan. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menargetkan kemenangan pada kejuaraan Piala AFF 2022, khususnya saat melawan Thailand. 

"Formatnya Home away. Insya Allah kalau Desember anak-anak kita naturalisasi udah bisa gabung. Insya Allah saya targetkan mereka bisa menang di AFF 2022," kata Iwan Bule saat memantau latihan timnas U-19 di Stadion ABC, Senayan, Selasa (30/8/2022).

Iwan yakin timnas Indonesia sudah siap menghadapi ajang bergengsi antarnegara Asia Tenggara tersebut. Dia menilai kekuatan semua negara-negara di Asia Tenggara saat ini berkembang.

"Saya berharap pelatih Shin Tae-yong sudah mulai memantau pemain-pemain terbaik yang ada di kompetisi Liga 1 dan kompetisi yang ada di luar negeri. Ajang Piala AFF 2022 bisa dijadikan persiapan untuk menghadapi Piala Asia 2023 mendatang," tambahnya.

Asnawi Mangkualam dkk sebelumnya kalah dengan agregat 2-6 dari Thailand di final Piala AFF 2020. Namun format Piala AFF 2022 tidak akan menggunakan pola Piala AFF 2020 yang terpusat di satu tempat. Pertandingan babak penyisihan grup akan menerapkan sistem round robin dengan masing-masing tim menjalani dua pertandingan kandang dan dua laga tandang.

Kemudian, empat tim terbaik dari dua grup berhak lolos ke babak semifinal. Babak gugur akan menerapkan sistem dua leg kandang dan tandang.

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement