Rabu 31 Aug 2022 11:25 WIB

Lampard Tegaskan Anthony Gordon tidak Dijual

Gordon telah memberi tahu Lampard kalau dia ingin pindah ke Chelsea.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Manajer Everton Frank Lampard
Foto: AP/Jon Super
Manajer Everton Frank Lampard

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE --Frank Lampard menegaskan kalau Everton tidak akan mempertimbangkan menjual Antony Gordon ke Chelsea.

Gordon telah memberi tahu Lampard kalau dia ingin pindah ke Stamford Bridge, setelah ada ketertarikan dari the Blues.

Klub asal London itu bahkan rela membayar 60 juta poundsterling untuk memboyong pemain berusia 21 tahun tersebut.

Gordon mencetak gol di Elland Road untuk membawa timnya imbang 1-1 melawan Leeds United. Ia juga tidak pernah berhenti berlari di lapangan.

Oleh karena itu, Lampard menyatakan kalau dirinya tidak akan melepas Gordon, dalam konferensi pers usai pertandingan.

Walaupun the Toffees menegaskan kalau Chelsea tidak pernah menyodorkan penawaran kedua untuk Gordon, yang juga menarik minat dari Tottenham dan Newcastle musim panas ini.

''Anthony adalah pemain yang sangat penting. Dia menunjukan kualitasnya dalam dua pertandingan terakhir. Dia akan menjadi spesial.”

“Dalam gambaran besar, dia punya ikatan dengan fan. Ini sebuah proses, bisakah kami membangun itu?'' ucap Lampard, dikutip dari Dailymail, Rabu (31/8).

Menurut mantan pemain Chelsea tersebut, ketertarikan terhadap Gordon karena ia memang seorang pemain top. Sehingga itulah mengapa klub asal Merseyside tersebut ingin mempertahankan Gordon.

''Dia adalah pemain kami. Dia adalah pemain yang bagus da akan menjadi lebih baik dan lebih baik,'' kata dia.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement