REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA --Valencia kembali harus mengucapkan selamat tinggal kepada pemain bintang mereka. Kali ini giliran Carlos Soler yang meninggalkan Los Che untuk bergabung ke Paris Saint-Germain.
Dikutip dari Football-espana, Jumat (2/9), Valencia menjual pemain gelandang mereka seharga 18 juta euro, dengan tambahan 4 juta euro serta sejumlah bonsus.
Soler telah menjadi pemain utama Valencia sejak membuat debutnya pada musim 2016/17. Pemain berusia 25 tahun itu telah tampil sebanyak 226 kali dan berkontribusi 36 gol serta 31 assist.
Sebagai penggantinya, Valencia mendatangkan Ilaix Moriba di hari terakhir bursa transfer. Namun, sosok Soler dinilai sulit digantikan, mengingat performa, kepemimpinan dan gol yang disumbangan terhadap Valencia dalam beberapa tahun terakhir.
Dengan kontrak yang tersisa satu tahun lagi, pemotongan harga masuk akal bagi semua pihak, meski agak sedikit menyakitkan bagi Valencia.
Tapi Valencia juga terpaksa menurunkan harga pemain bintang mereka, menyusul krisis keuangan yang dihadapi klub La Liga Spanyol tersebut.