Senin 05 Sep 2022 08:20 WIB

AS Roma Dibantai tanpa Ampun oleh Udinese, Mourinho Keluarkan Jurus Berkilah

Ini menjadi kekalahan mengejutkan karena Roma datang dalam kondisi tak pernah kalah.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Paulo Dybala dari Roma (tengah) dan Gerard Deulofeu dari Udinese, kanan, berebut bola dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Udinese dan Roma, di stadion Friuli di Udine, Italia,  Senin (5/9/2022) dini hari WIB.
Foto: Andrea Bressanutti/LaPresse via AP
Paulo Dybala dari Roma (tengah) dan Gerard Deulofeu dari Udinese, kanan, berebut bola dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Udinese dan Roma, di stadion Friuli di Udine, Italia, Senin (5/9/2022) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, UDINE -- AS Roma secara mengejutkan dicukur Udinese di laga pada giornata kelima Serie A, Senin (5/9/2022) dini hari WIB. Tidak tanggung-tanggung, empat gol bersarang di gawang I Giallorossi kala maelawat ke markas Le Zebrette, Stadion Friuli. 

Hanya butuh sembilan menit buat tuan rumah untuk bisa mencatatkan keunggulan di laga. Adalah Destiny Udogie, yang memulai pesta gol Udinese ke gawang Roma, setelah memanfaatkan blunder Rick Kardrop. 

Baca Juga

Berusaha bangkit di sisa babak pertama, I Giallorossi gagal menyamakan kedudukan. Pada babak kedua, performa I Giallorossi justru bertambah buruk. Pada menit ke-56, Roma kembali kebobolan. 

Kali ini via gol Lazar Samardzic dengan sepakan jarah jauh. Gol ini berawal dari kesalahan kiper Roma, Rui Patricio, dalam menghalau bola. Tidak berhenti sampai disitu, Roberto Pereyra dan Sandri Lovric kembali menambah keunggulan I Friulani, tepatnya pada menit ke-75 dan menit ke-82. 

Kekalahan besar dari lawatan ke kandang Udinese ini membuat Roma terperosok ke peringkat kelima klasemen sementara Liga Italia. Padahal, sebelum laga ini digelar, I Gialorossi sempat menempati peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi poin yang sama dengan Atalanta, yang berada di posisi teratas. 

Ini sekaligus menjadi kekalahan pertama I Giallorossi setelah tiga kemenangan dan satu hasil imbang di empat laga sebelumnya. Pelatih Roma, Jose Mourinho, mengakui, kegagalan anak-anak asuhnya untuk bisa bersaing dengan tim tuan rumah di laga ini. Gol pembuka Udinese, tutur Mourinho, jadi momen awal kegagalan anak-anak asuhnya membawa pulang poin dari giornata kelima Serie A musim ini tersebut. 

''Ini adalah laga yang sulit. Anda tidak bisa tertinggal di laga seperit ini. Mereka bertahan dengan baik, bisa melakukan serangan balik dengan efektif, dan bisa mengatur tempo. Jadi, saat Anda tertinggal dari mereka, Anda sudah berada dalam masalah,'' ujar Mourinho kepada DAZN, Senin (5/9/2022). 

Eks pelatih Chelsea itu pun menilai, satu-satunya peluang terbaik yang dimiliki Roma adalah via tandukan Paulo Dybala pada awal laga. ''Namun, setelah itu, kami seolah berada di tangan mereka. Setiap Udinese melakukan serangan balik, kami begitu rentan kebobolan,'' kata Mourinho. 

Ini sekaligus menandai rekor buruk dalam karier kepelatihan Mourinho di pentas Serie A. Ini menjadi kekalahan terburuk Mourinho di arena Liga Italia. 

Selain itu, ini menjadi kekalahan ketiga terburuk di sepanjang karier kepelatihan Mourinho di pentas liga setelah dibekap Barcelona, 0-5, pada 2010 di La Liga dan Chelsea, 0-4, di arena Liga Primer Inggris pada 2016. 

Namun, Mourinho sepertinya tidak ambil pusing dengan catatan minor tersebut. Buat pelatih yang menjuluki dirinya The Special One itu, kekalahan 0-4 di satu laga jauh lebih baik ketimbang menelan kekalahan, 0-1, di empat laga secara beruntun. 

''Saya lebih memilih kalah, 0-4, di satu laga, dibanding kalah, 0-1, di empat laga. Dengan begitu, kami hanya kehilangan tiga poin, dibanding kehilangan 12 angka,'' ujar Mourinho.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement