Senin 05 Sep 2022 19:38 WIB

Ini Skuad Real Madrid Lawan Celtic di Liga Champions

Real Madrid bertandang ke markas Celtic pada laga pembuka Grup F Liga Champions.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
 Para pemain tim Real Madrid (ilustrasi)
Foto: AP/Antonio Calanni
Para pemain tim Real Madrid (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti akan membawa skuad yang mengalahkan Rel Betis 2-1 di La Liga saat bertandang ke Glasgow Celtic dalam pertandingan pembuka penyisihan grup F Liga Champios, di Stadion Celtic Park, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB. Ancelotti membawa 22 nama yang sama ke Skotlandia seperti saat melawan Betis dilansir dari Football Espana, Senin (5/9/2022)

Madrid akan terbang ke Skotlandia besok. Mereka akan berlatih di malam sebelum pertandingan. Ancelotti diperkirakan akan merotasi beberapa pemain di starting XI saat melawan Real Betis. Antonio Rudiger dan Toni Kroos berpotensi masuk menjadi starter.

Baca Juga

Dikutip dari AS, Ancelotti mempunyai pilihan memberikan pengalaman kepada pemain muda dengan memasukkannya ke dalam skuad di laga tersebut. Ancelotti harus memilih antara bek Vinicius Tobias atau penyerang Iker Bravo dan Noel Lopez. Pada akhirnya dia memilih Bravo dan Tobias.

Madrid tergabung ke dalam Grup F bersama Celtic, RB Leipzig, dan Shakhtar Donetsk. Melawan Celtic adalah langkah pertama mereka dalam mempertahankan gelar.

Berikut skuad Real Madrid melawan Celtic:

 

Kiper: Thibaut Courtois, Lunin, Luis López

Bek: Dani Carvajal, Eder Milito, David Alaba, Nacho, Antonio Rüdiger, Ferland Mendy.

Gelandang: Toni Kroos, Luka Modric, Camavinga, Fede Valverde, Lucas Vázquez, Tchouameni, Dani Ceballos

Penyerang: Eden Hazard, Karim Benzema, Marco Asensio, Vinicius Junior, Rodrygo Goes, Mariano Dias.

Jadwal Pertandingan Liga Champions Real Madrid

(07-09): Celtic-Real Madrid

(15-09): Real Madrid-Leipzig

(05-10): Real Madrid-Shakhtar

(12-10): Shakhtar-Real Madrid

(26-10): Leipzig-Real Madrid

(03-11): Real Madrid-Celtic

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement