Rabu 14 Sep 2022 15:01 WIB

BAZNAS dan AirNav Indonesia Bersinergi Gelar Khitanan Massal untuk 100 Anak Kurang Mampu

Khitanan massal bertujuan untuk kesejahteraan anak-anak agar tumbuh sesuai syariah

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bersinergi dengan AirNav Indonesia dalam memberikan pelayanan khitanan massal kepada 100 anak kurang mampu di Jabodetabek, di Kantor Pusat AirNav Indonesia, di Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Selasa (13/9/2022).
Foto: Baznas
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bersinergi dengan AirNav Indonesia dalam memberikan pelayanan khitanan massal kepada 100 anak kurang mampu di Jabodetabek, di Kantor Pusat AirNav Indonesia, di Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Selasa (13/9/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bersinergi dengan AirNav Indonesia dalam memberikan pelayanan khitanan massal kepada 100 anak kurang mampu di Jabodetabek, di Kantor Pusat AirNav Indonesia, di Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Selasa (13/9/2022).

Kegiatan khitanan massal ini digelar dalam rangka merayakan HUT AirNav Indonesia yang ke-10. Selain dikhitan, para anak juga mendapatkan paket bingkisan menarik untuk dibawa pulang.

Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan MA, menyambut baik acara positif yang digagas AirNav ini. Saidah menjelaskan, dalam kegiatan ini BAZNAS mendukung melalui rekomendasi 100 anak penerima manfaat serta mendukung lewat tim medis dari Rumah Sehat BAZNAS yang telah berpengalaman.

“Khitanan ini adalah syariat Islam yang wajib oleh seluruh umat muslim. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesejahteraan yang baik agar anak-anak tumbuh dengan sehat dan sholeh, sesuai dengan syariat Islam. BAZNAS menyambut baik kerja sama ini karena manfaatnya sangat terasa oleh keluarga mustahik. Selain itu, Rumah Sehat BAZNAS juga mendukung penuh melalui pengalaman dan keahliannya," ucap Saidah dalam keterangan tertulis, Rabu (14/9/2022).

photo
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bersinergi dengan AirNav Indonesia dalam memberikan pelayanan khitanan massal kepada 100 anak kurang mampu di Jabodetabek, di Kantor Pusat AirNav Indonesia, di Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Selasa (13/9/2022). - (Baznas)

Selain itu, Saidah juga berharap para anak yang dikhitan dapat memiliki masa depan yang baik, serta terbebas dari ancaman penyakit. Dengan adanya kerja sama ini, Saidah turut menyampaikan harapannya agar kolaborasi BAZNAS dan AirNav bisa diimplementasikan ke berbagai bidang lain, yang tentunya memberi manfaat lebih kepada masyarakat.

"Tentunya BAZNAS siap membuka pintu lebar jika AirNav ingin bekerja sama kembali di aspek lain. Dalam upaya menyejahterakan umat, tentu BAZNAS akan menggandeng berbagai pihak agar hasilnya bisa maksimal," ucapnya.

Sementara itu, Manajer TJSL AirNav Indonesia, Hermawansyah mengatakan acara khitanan massal ini merupakan bentuk kepedulian AirNav Indonesia kepada masyarakat sekitar, yang utamanya membutuhkan bantuan. Khitanan massal merupakan bentuk kewajiban kepada umat muslim, serta salah satu bentuk pelayanan kesehatan untuk menjaga kesehatan para anak.

"Acara khitanan massal ini dalam rangka memperingati 10 tahun atau satu dekade AirNav Indonesia, dan bentuk tanggung jawab lingkungan AirNav Indonesia kepada masyarakat sekitar, khususnya kepada anak-anak tidak mampu. Kami berkeyakinan sekecil apa pun yang kita berikan, akan memberikan manfaat kepada masyarakat," kata Hermawansyah.

Hermawansyah juga memiliki alasan tersendiri kenapa memilih BAZNAS untuk bekerja sama dalam acara ini. Reputasi positif BAZNAS, menjadi salah satu pertimbangan dalam mengadakan khitanan massal.

"Kami bekerja sama dengan BAZNAS karena BAZNAS lembaga yang diatur negara, akuntabilitas, dan dipercaya masyarakat. BAZNAS adalah lembaga yang patut dan harus prioritas untuk bekerja sama. Ini bukan yang pertama kalinya kami bekerja sama dengan BAZNAS. Kami berharap kerja sama bisa dilanjutkan ke berbagai program lain," pungkasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement