Rabu 21 Sep 2022 16:45 WIB

Pakar Duga Kebijakan Kompor Listrik Akibat Kelebihan Pasokan Listrik

Pakar menilai kebijakan kompor listik terkesan terburu-buru.

Rep: C02/ Red: Indira Rezkisari
Ilustrasi penggunaan kompor induksi berenergi listrik bagi kebutuhan sehari- hari.
Foto: dok. PLN UID JTY
Ilustrasi penggunaan kompor induksi berenergi listrik bagi kebutuhan sehari- hari.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO – Pakar Kebijakan Publik sekaligus Guru Besar Universitas Muhammadiyah Solo (UMS) Anton Agus Setyawan menilai program pemerintah terkait konversi elpiji 3 kilogram ke kompor listrik ditengarai kelebihan pasokan tenaga listrik. Anton menduga kebijakan pemerintah tersebut seperti sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui. Artinya pemerintah mencoba mencari solusi menangani kenaikan harga BBM sekaligus kelebihan suplai listrik.

"Saya menduga kebijakan ini karena sekarang terjadi kenaikan harga BBM otomatis juga ke gas pengaruhnya. Meskipun harga gasnya lebih murah tapi ada tren kenaikan," terangnya ketika dihubungi, Rabu (21/9/2022).

Baca Juga

Menurut Anton kebijakan tersebut dikarenakan adanya pembengkakan pasokan atau over supply listrik. Sumbernya adalah adanya sembilan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) oleh PT PLN 2010 lalu.

"Dugaan saya tahun 2010 ada peraturan pemerintah (PT PLN) membangun PLTU dengan batubara sehingga terjadi over supply. Setidaknya sampai 2030 kita mengalami over supply listrik," terangnya.

Namun, Anton menilai kebijakan pemerintah tersebut terkesan terburu-buru. Sebab menurutnya tidak ada keterkaitan isu antara over supply dan konversi Elpiji 3 kilo.

"Nah ini biasa ya pemerintah itu selalu mencari jalan yang gampang untuk mengatasi (masalah) seperti oversupply, ya sudah konversi saja dari kompor Elpiji ke kompor listrik toh nanti akan ada suplai listrik yang banyak bisa teratasi," terangnya.

Berkaca dari konversi minyak tanah ke gas Elpiji 3 kg 2008 lalu. Anton mengatakan proses pemerataan akan memakan waktu beberapa tahun.

"Memang prosesnya tidak gampang, butuh 2-3 tahun dengan berbagai hal. Yang biasa dilakukan pemerintah akan menyiapkan kompor listriknya baru setelah itu menghentikan penjualan (gas LPG). Sama dulu juga minyak tanah dijual dengan harga 45 ribu sehingga orang (kelas menengah ke bawah) tidak bisa beli," katanya.

Selain itu, Anton mengatakan distribusi kompor listrik akan dilakukan setelah ada pengurangan pasokan gas Elpiji 3 kg. Namun ada kemungkinan beberapa elemen masyarakat kembali menggunakan alternatif lain sebagai pengganti gas Elpiji.

"Nanti distribusinya akan dipikir belakangan mirip seperti dulu. Kalau dulu itu di daerah Gunung Kidul itu sampai 3-4 tahun tidak mau mengadopsi kompor gas dan memilih kembali ke kayu bakar," terangnya.

Selain itu, persoalan keterjangkauan listrik di daerah juga perlu dilakukan pengkajian. Pasalnya tidak semua daerah terjangkau listrik apalagi penggunaan kompor listrik yang mencapai 1.000 watt.

"Saya kira tidak semua daerah terjangkau listrik jadi perlu dipikirkan lagi. Apalagi dikatakan listriknya 1.000 watt sementara nanti kalau rumah tangga menengah ke bawah tenaga listriknya kan 450 watt. Ini bagaimana logikanya nanti yang akan diterapkan (pemerintah)," pungkasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement