Jumat 23 Sep 2022 09:05 WIB

Persib: Manajemen Bicara Perusahaan, Pelatih Bicara Teknis, Bobotoh Bicara Tuntutan

Komunikasi dengan menggelar berbagai kegiatan terus dilakukan oleh Persib Bandung.

Rep: dip purwadi/ Red: Partner
.
.

Persib Bandung. (Twitter/@Persib)
Persib Bandung. (Twitter/@Persib)

KARTUMERAH -- Head Communication Persib Bandung, Adhi Pratama, mengatakan Pangeran Biru selalu menjalin komunikasi dengan berbagai pihak, dari mulai bobotoh, sponsor, dan lainnya. Namun, yang menjadi tantangan adalah komunikasi dengan bobotoh.

“Tuntutan besar dari bobotoh memang menjadi satu tantangan dalam pola komunikasinya. Harus ada pesan yang sama maknanya, walaupun manajemen berbicara perusahaan, dan pelatih bicara teknis, dan bobotoh dengan tuntutannya,” kata Adhi, seperti dikutip situs Persib.co.id, Kamis (22/9/2022).

Saat menghadapi satu kasus, Adhi mengatakan, salah satu hal yang dilakukan Persib adalah melakukan analisis isu yang muncul. Sehingga, mereka bisa mengambil solusi tepat dalam mengeluarkan pesan kepada publik.

“Saat tim kalah menang, bukan situasi yang mudah dalam menyampaikan pesan,’’ katanya. ‘’Tapi, kami menghadapi kasus itu dengan tidak reaktif dan membaca situasi terlebih dahulu.’’

Komunikasi dengan menggelar berbagai kegiatan juga terus dilakukan oleh Persib Bandung. Beberapa di antaranya seperti Sauyunan, Sampurasun, PERSIB Goes To Campus, hingga memaksimalkan media sosial Persib.

Adhi memaparkan pengalamannya tersebut dalam acara PERSIB Goes to Campus di Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Bandung, pada Rabu (21/9/2022). Dengan topik bahasan tentang penerapan manajemen krisis komunikasi, Adhi hadir bersama kapten Persib Achmad Jufriyanto.

Keduanya berbagi cerita bagaimana cara menghadapi situasi krisis komunikasi, baik di dalam maupun di luar lapangan. Acara yang bertujuan untuk lebih mendekatkan Maung Bandung dengan bobotohnya ini dihadiri Guru Besar Komunikasi Politik UPI, Prof. Dr. Karim Suryadi, M.Si.

sumber : https://kartumerah.republika.co.id/posts/178919/persib-manajemen-bicara-perusahaan-pelatih-bicara-teknis-bobotoh-bicara-tuntutan
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement