Sabtu 24 Sep 2022 12:25 WIB

Penuh Keakraban, Silaturahmi Habib Muhammad Al Habsyi dan Paman Birin

Paman Birin memohon doa agar MTQ XXIX pada bulan Oktober berjalan sukses

Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor menerima silaturahmi tamu istimewa Al Munsib Al Habib Muhammad Al Habsyi (Shohibul Maulid ) dan rombongan dari Seywun Hadramaut di kediamannya Mahligai Pancasila, Jumat (23/9/2022) malam.
Foto: istimewa
Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor menerima silaturahmi tamu istimewa Al Munsib Al Habib Muhammad Al Habsyi (Shohibul Maulid ) dan rombongan dari Seywun Hadramaut di kediamannya Mahligai Pancasila, Jumat (23/9/2022) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN--Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor menerima silaturahmi tamu istimewa Al Munsib Al Habib Muhammad Al Habsyi (Shohibul Maulid ) dan rombongan dari Seywun Hadramaut di kediamannya Mahligai Pancasila, Jumat (23/9/2022) malam.

Dalam silaturahmi itu, Al Habib Muhammad Al Habsyi sangat terkesan dengan sambutan yang diberikan oleh Paman Birin, sapaan akrab Gubernur Kalsel ini sembari menikmati hidangan yang disediakan setelah melaksanakan sholat maghrib berjamaah.

Baca Juga

Tak itu saja, Habib Muhammad Al Habsyi juga sangat terkesan dengan Gubernur Kalsel yang sangat dekat dengan para habaib atau para tokoh agama, karena hal tersebut merupakan juga bagian dari syiar Islam.

Dalam kesempatan silaturahmi tersebut, Habib Muhammad Al Habsyi yang juga memimpin pondok pesantren, menceritakan bahwa banyak masyarakat Banjar yang menuntut ilmu di pondok pesantrennya, dan suatu saat berharap Paman Birin bisa berkunjung.

Sementara itu, Paman Birin dalam pertemuan itu juga menyampaikan bahwa sebentar lagi Kalsel akan menyelenggarakan hajatan besar Syiar Islam yakni MTQ XXIX pada bulan Oktober mendatang.

Untuk sukses prestasi dan penyelenggaraan MTQ di Kalsel, tak lupa Paman Birin memohon doa dari cucu pengarang kitab Maulid Al Habsyi (Syamthudduraar) agar diberkahi dan diridhoi Allah SWT. “Mohon doanya Habib Muhammad Al Habsyi agar pelaksanaan MTQ berjalan lancar dan berkah bagi warga Banua dan Indonesia,” kata Paman Birin.

Selepas pertemuan silaturahmi, Paman Birin pun mengantar Habib Muhammad Al Habsyi hingga tangga kediaman untuk meneruskan rangkaian kegiatan Habib Muhammad Al Habsyi lainnya.

Selain silaturahmi ke kediaman Gubernur Kalsel, Habib Muhammad Al Habsyi sebelumnya melakukan ziarah ke Kubah Basirih dan Mesjid Sultan Suriansyah. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement