Ahad 25 Sep 2022 13:39 WIB

Juventus Siap Perpanjang Kontrak Danilo

Danilo bergabung dengan Juventus sejak musim panas 2019.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pemain belakang Juventus, Danilo.
Foto: Marco Alpozzi/LaPresse via AP
Pemain belakang Juventus, Danilo.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus tampaknya puas dengan kinerja Danilo da Silva. Juve berencana memperpanjang masa tugas bek asal Brasil itu.

Danilo bergabung dengan Bianconeri sejak musim panas 2019. Si Nyonya Tua dan Manchester City sepakat bertukar pemain. Man City mengirimkan eks Real Madrid itu ke Turin.

Baca Juga

Sebagai gantinya, Man City mendapatkan Joao Cancelo. Berjalannya waktu, Cancelo tampil impresif di Inggris. Hal serupa ditunjukkan Danilo di Italia.

Nama terakhir menjadi bek sayap fleksibel. Ia bisa diandalkan di berbagai posisi di area pertahanan. Belakangan, jebolan akademi America Mineiro beberapa kali berperan sebagai palang pintu.

Danilo konsisten berada di starting XI Juve, kendati tim tersebut terus berganti-ganti pelatih. Alhasil manajemen masih tertarik menahan sang bek lebih lama lagi. Saat ini, kontrak eks penggawa Santos di Allianz Stadium sampai Juni 2024.

"Seperti dilansir Sportmediaset, Juventus ingin memperbaharui kontrak Danilo setahun lagi, dari yang awalnya sampai 2024, menjadi 2025," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Ahad (25/9/2022).

Klub belum menggelar pertemuan resmi mengenai hal ini. Sesuatu yang bisa dipahami. Semua pihak sedang sibuk dengan urusan yang lebih diprioritaskan.

Apalagi ada Piala Dunia di depan mata. "Penawaran resmi (kepada Danilo), kemungkinan akan diajukan dalam beberapa bulan mendatang," tambah laporan dari Football Italia.

Pesepak bola 31 tahun itu sudah membela Juventus dalam 118 laga di berbagai ajang. Selama periode tersebut, ia ikut mencetak lima gol dan menyumbang tujuh assists.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement