Selasa 04 Oct 2022 07:10 WIB

Eks Real Madrid, Milan, dan Napoli Umumkan Gantung Sepatu pada Akhir Musim MLS

Higuain mengaku keputusan yang diambilnya telah diputuskan sekitar empat bulan lalu.

Rep: Rahmat Fajar / Red: Israr Itah
Gonzalo Higuain saat masih membela Juventus,
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Gonzalo Higuain saat masih membela Juventus,

REPUBLIKA.CO.ID, MIAMI -- Penyerang Argentina Gonzalo Higuain mengumumkan akan pensiun pada akhir musim Major League Soccer (MLS) 2022. Pemain yang kini berseragam Inter Miami berharap bisa membantu klub ke babak playoff MLS jelang gantung sepatu.

Higuain telah memperkuat banyak klub papan atas Eropa sebelumnya. Ia pernah berseragam Real Madrid, AC Milan, Napoli, Chelsea, dan Juventus. River Plate, Palermo juga pernah menjadi klub yang dibelanya sebelumnya.

Baca Juga

"Harinya telah tiba untuk mengucapkan selamat tinggal pada sepak bola. Ini sebuah profesi yang telah memberi saya begitu banyak dan saya merasa terhormat telah hidup dengan saat-saat baik dan buruknya,” kata Higuain dalam konferensi persnya yang penuh emosi, dikutip dari BBC, Selasa (4/10/2022).

Dalam kesempatan tersebut ia menyampaikan terima kasih kepada setiap staf teknis yang pernah melatihnya selama menjadi pemain antara lain Palermo, River Plate, Real Madrid, Argentina, Napoli, Milan, Chelsea, Juventus dan Inter Miami. Ia mengaku keputusan yang diambilnya tersebut telah diputuskan sekitar empat bulan lalu.

Higuain mencetak 31 gol dalam 75 penampilannya bersama Argentina dan membantu mereka mencapai final Piala Dunia 2014 serta final Copa Amerika 2015. Pertandingan terakhirnya bersama Albiceleste saat menang 2-1 atas Nigeria di Piala Dunia 2018.

Bersama klub ia mencetak 333 gol dan mencatatkan 113 assist dalam 707 penampilan di seluruh tim yang pernah dibelanya. Sebanyak 121 gol dalam 264 laga di antaranya saat berseragam Madrid. Ia memenangkan tiga gelar La Liga.

Sementara di Italia ia mempersembakan Serie A sebanyak tiga kali bersama Juventus. Musim ini, ia mencetak 14 gol untuk Inter Miami yang akan menghadapi Orlando dan Montreal dalam dua pertandingan terakhir musim regular MLS.

Pelatih Inter Miami Phil Neville mengatakan ada banyak pertanyaan tentang Higuain dalam beberapa pekan terakhir kepada dirinya. Ia mengungkapkan telah berbicara dengan sang pemain tentang warisannya dan bagaimana agar dikenal di dunia sepak bola.

“Apa yang telah dia tunjukkan sejak itu adalah bahwa dia telah membuktikan bahwa dia kelas dunia dan seorang pemenang. Musim masih berjalan dan dia harus terus membawa dan menginspirasi sekelompok pemain muda. Dia telah berdiri dan pengaruhnya di luar lapangan tidak bisa diremehkan,” ujarnya. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement