REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Keputusan Gonzalo Higuain untuk gantung sepatu, menjadi salah satu topik yang diperbincangkan dalam beberapa hari terakhir. Konteksnya di kalangan penikmat sepak bola.
Sejumlah tokoh bereaksi mengenai hal tersebut. Intinya semua mendoakan yang terbaik untuk pria Argentina itu. Ada tantangan berbeda menantinya.
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri termasuk tokoh lapangan hijau yang merespon kabar pensiunnya Pipita. Sesuatu yang lumrah. Mereka pernah bekerja sama di Juve.
Allegri sedang menjalani konferensi pers jelang partai laga Champions antara Bianconeri vs Maccabi Haifa. Matchday ketiga Grup H itu berlangsung di Stadion Allianz, Turin, Kamis (6/10/2022) dini hari WIB. Setelah berbicara seputar persiapan timnya, ia menyempatkan waktu untuk menyinggung situasi mantan anak asuhnya.
"Saya ingin mengakhiri (sesi presscon), dengan mengirim salam dan pelukan untuk Gonzalo Higuain. Melihatnya bermain adalah suatu kesenangan," kata allenatore kelahiran Livorno ini, dikutip dari laman resmi klubnya, Rabu (5/10/2022).
Ia berharap keberuntungan selalu menaungi Higuian di petualangan berikutnya. Allegri mengucapkan terima kasih. Ia melihat salah satu sosok fenomenal menghiasai panggung sepak bola selama bertahun-tahun.
Lalu, bagaimana tentang persipan timnya jelang laga besok? Ia memastikan bakal ada rotasi. Ini demi menjaga kebugaran semua jugadornya.
"Akan ada beberapa perubahan dibandingkan dengan pertandingan melawan Bologna," ujar Allegri.
Juventus memiliki tren negatif di Eropa sejauh musim 2022/23 bergulir. Pasukan hitam-putih tak berdaya saat menghadapi Paris Saint Germain dan Benfica. Situasi menjadi rumit bagi Raksasa Italia tersebut.
"Kami memiliki poin nol setelah dua pertandingan, besok kami harus menang," tutur Allegri, menegaskan.