Rabu 05 Oct 2022 23:52 WIB

Ekonomi Digital di Indonesia Diprediksi Tertinggi di Asia Tenggara

IDCloudHost mengaku siap mendorong ekonomi digital Indonesia terdepan di Asean

Rep: Novita Intan/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
CEO IDCloudHost Alfian Pamungkas mengatakan tantangan Jokowi agar generasi muda dapat memainkan peranan dalam pemanfaatan internet bagi pengembangan ekonomi digital Indonesia menuju 2030.
Foto: Dok. Web
CEO IDCloudHost Alfian Pamungkas mengatakan tantangan Jokowi agar generasi muda dapat memainkan peranan dalam pemanfaatan internet bagi pengembangan ekonomi digital Indonesia menuju 2030.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menilai generasi muda memainkan peranan penting dalam penggunaan internet, mengingat potensi ekonomi digital Indonesia diperkirakan akan bertumbuh pesat, dan menjadi tertinggi di Asia Tenggara pada 2030. Jokowi menilai ekonomi digital Indonesia akan melonjak delapan kali lipat dari tahun 2020 ke 2030, dari Rp 632 miliar triliun, menjadi Rp 4.531 triliun.

Hal tersebut disambut positif bagi pelaku usaha. CEO IDCloudHost Alfian Pamungkas mengatakan tantangan Jokowi agar generasi muda dapat memainkan peranan dalam pemanfaatan internet bagi pengembangan ekonomi digital Indonesia menuju 2030.

"Kami mengambil peran aktif dalam pengembangan digital ekonomi Indonesia menuju tahun 2030. Kami mendukung digitalisasi jilid 2 yang diarahkan pak presiden, dengan menyiapkan infrastruktur Internet Web3,” ujarnya saat webinar, Rabu (5/10/2022).

Web3 adalah internet generasi ketiga berbasis blockchain di mana data akan saling berhubungan dengan cara yang terdesentralisasi. Web3 menghadirkan potensi untuk membuka nilai lebih bagi semua orang internet. Web3 juga menghadirkan tingkat keamanan yang lebih tinggi.

"Kami menyediakan layanan cloud Baremetal, VPS yang dapat dikembangkan sebagai pondasi infrastruktur Web3. Saat ini, pengelola crypto coin yang berbasis blockchain telah dapat mengoperasikan sistemnya dengan memanfaatkan Baremetal dan atau VPS yang disediakan IDCloudHost dengan sebaran region Indonesia dan Singapura,” ucapnya.

Blockchain adalah teknologi yang digunakan sebagai sistem penyimpanan atau bank data secara digital yang terhubung dengan kriptografi, dengan arsitektur terdesentralisasi. Tak tanggung-tanggung, untuk mempersiapkan infrastruktur Web3, IDCloudHost telah menginvestasikan dan memiliki lebih dari 1500 server siap digunakan. 

Dikutip dari laman McKinsey, inti dari Web3 adalah desentralisasi model bisnis. Sejauh itu, ini menandai fase ketiga dari internet dan memberikan kendali kepada pengguna. Adapun tujuannya agar kendali tidak lagi terpusat platform dan agregator besar, melainkan didistribusikan secara luas melalui blockchain terdesentralisasi dan smart contract.

Dalam praktiknya, ini dapat menandai perubahan paradigma dalam model bisnis untuk aplikasi digital dengan menjadikan disintermediasi sebagai elemen inti. Adapun perantara mungkin tidak lagi diperlukan untuk menghubungkan data, fungsionalitas, dan nilai.

Pengguna dan pembuat konten dapat berkreativitas tanpa batas, menggunakan aplikasi open source daripada aplikasi proprietary. Hal ini akan mendorong inovasi dan peningkatan skalabilitas. 

IDCloudhost merupakan Web Hosting dan Cloud Infrastructure terbaik di Indonesia yang menyediakan berbagai layanan komputasi awan seperti Cloud Hosting dengan Control Panel Cpanel dan Plesk, Layanan Reseller Cloud Hosting bagi para wirausaha muda yang ingin membangun usaha Web Hosting maupun kebutuhan perusahaan.

Adapun berbagai layanan Server seperti Server Virtual Private Server, Dedicated Server, Private WHM Server hingga kebutuhan Colocation Server (Rak Server) yang tersedia berbagai Data Center di Indonesia. Tak hanya itu, IDCloudHost berkomitmen menjadi salah satu Web Hosting Murah dan Terbaik di Indonesia dan terdaftar sebagai salah satu Registrar di PANDI sebagai salah satu pengelola Nama Domain di Indonesia.

Saat ini sudah ada lebih dari 200.000 pelanggan yang menggunakan layanan IDCloudHost sebagai solusi tepat website dan aplikasi bagi para startup, bisnis online, UMKM, freelance, perusahaan, dan lainnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement