Kamis 06 Oct 2022 22:26 WIB

Ungguli Haruki Murakami-Salman Rushdie, Annie Ernaux Terima Hadiah Nobel Sastra 2022

Annie Ernaux merupakan penulis novel asal Prancis.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Reiny Dwinanda
Penulis asal Prancis Annie Ernaux mendapat anugerah Hadiah Nobel Sastra 2022.
Foto: EPA-EFE/CATI CLADERA
Penulis asal Prancis Annie Ernaux mendapat anugerah Hadiah Nobel Sastra 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, STOCKHOLM -- The Swedish Academy telah menganugerahkan Hadiah Nobel Sastra 2022 kepada penulis asal Prancis, Annie Ernaux. Novelis berusia 82 tahun itu mengungguli beberapa nomine lainnya, salah satunya penulis Jepang Haruki Murakami.

"Hadiah Nobel untuk Sastra 2022 diberikan kepada penulis Prancis Annie Ernaux 'atas keberanian dan ketajaman klinis yang dengannya ia mengungkap akar, kerenggangan, dan pengekangan kolektif memori pribadi'," tulis akun resmi The Nobel Prize, Kamis (6/10/2022).

Baca Juga

Ernaux sempat diwawancara stasiun televisi Swedia terkait penganugerahan tersebut. Dia mengaku merasa sangat terhormat dapat memperoleh Nobel Sastra. Menurut penulis Les Années/The Years (2008) ini, penghargaan tersebut menjadi tanggung jawab besar.

Ernaux dikenal dengan novel-novel sederhananya yang menggambarkan pengalaman pribadi kelas dan gender. Lebih dari 20 bukunya, banyak di antaranya telah menjadi buku pedoman di sekolah di Prancis selama beberapa dekade, menawarkan pintu masuk ke dalam kehidupan sosial Prancis modern.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement