Sabtu 08 Oct 2022 12:43 WIB

Ratusan Perempuan Milenial di Bandung Dorong Ganjar Maju di Pilpres 2024

Mereka mendorong 30 persen keterwakilan perempuan dalam sebuah kelompok.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Andi Nur Aminah
Sekitar 500 perempuan milenial di Kabupaten Bandung mendorong Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju di pemilihan presiden tahun 2024. Mereka tergabung dalam srikandi Ganjar Jawa Barat dan deklarasi dilakukan dengan kegiatan seminar perempuan tonggak emas peradaban.
Foto: Istimewa
Sekitar 500 perempuan milenial di Kabupaten Bandung mendorong Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju di pemilihan presiden tahun 2024. Mereka tergabung dalam srikandi Ganjar Jawa Barat dan deklarasi dilakukan dengan kegiatan seminar perempuan tonggak emas peradaban.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sekitar 500 perempuan milenial di Kabupaten Bandung mendorong Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju di pemilihan presiden tahun 2024. Mereka tergabung dalam srikandi Ganjar Jawa Barat dan deklarasi dilakukan dengan kegiatan seminar perempuan tonggak emas peradaban.

Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Jawa Barat. Eva Yuliana mengatakan upaya relawan Ganjar dalam mendorong kesetaraan gender yaitu melalui sekolah cerdas perempuan masa kini atau Serat Kartini. Mereka mendorong 30 persen keterwakilan perempuan dalam sebuah kelompok.

Baca Juga

"Beliau memiliki program sekolah cerdas perempuan di Jawa Tengah untuk membangun daya kritis para generasi milenial. Kita sangat terinspirasi," ujarnya melalui keterangan resmi yang diterima Sabtu (8/10/2022).

Ia menuturkan sosialisasi tersebut juga untuk menyosialisasikan sosok Ganjar dan program-programnya. Pihaknya menilai sosok Ganjar sosok pemimpin yang paling dibutuhkan bangsa Indonesia saat ini.

Eva menyebut Srikandi Ganjar akan terus mendukung Ganjar Pranowo menjadi presiden dalam kontestasi politik 2024 mendatang. "Kami berharap para milenial bisa mendukung penuh Pak Ganjar menjadi presiden di 2024 mendatang," katanya.

Lisna Novita pembicara seminar menyebut suara perempuan dalam dunia politik sangat dibutuhkan untuk mempengaruhi kebijakan. Pihaknya berharap para perempuan aktif dalam menciptakan kesetaraan gender.

"Keterwakilan perempuan di bidang politik sangat penting, karena sedikit banyak akan berpengaruh terhadap kebijakan," katanya. Ia mendukung upaya Ganjar dalam memperhatikan dan memberdayakan masyarakat. Khususnya untuk kaum perempuan.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement