Senin 17 Oct 2022 17:35 WIB

Irak Resmikan Bandara Baru di Kota Kirkuk

Irak resmikan bandara internasional perdana di Kota Kirkuk

Menteri Transportasi Irak Nasser Al-Shibli meresmikan bandara internasional perdana di Kota Kirkuk
Foto: AL Arabiya
Menteri Transportasi Irak Nasser Al-Shibli meresmikan bandara internasional perdana di Kota Kirkuk

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD -- Menteri Transportasi Irak Nasser Al-Shibli meresmikan bandara internasional perdana di Kota Kirkuk pada Ahad (16/10/2022).

"Bandara akan mulai menerima penerbangan pada Ahad," kata penasihat Irak Imad Daham kepada kantor berita negara INA.

Berlokasi di sebelah barat daya Kota Kirkuk, bandara tersebut mampu menerima 3,5 juta penumpang per tahun, menurut sejumlah pejabat setempat.

Disebutkan bahwa butuh waktu empat tahun untuk merampungkan bandara baru tersebut.

Irak saat ini memiliki empat bandara internasional yang masing-masing berlokasi di Kota Erbil, Baghdad, Sulaymaniyah dan Najaf.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement