Senin 17 Oct 2022 21:42 WIB

Mbappe Bingung Asal Rumor Ia Ingin Tinggalkan PSG

Kylian Mbappe menyatakan komitmennya membela PSG.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
 Kylian Mbappe dari PSG
Foto: AP/Thibault Camus
Kylian Mbappe dari PSG

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kylian Mbappe menegaskan tidak meminta untuk meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) pada jendela transfer Januari. Ia terkejut dengan berita-berita yang beredar tentangnya.

Dikutip dari 90min, Senin (17/10/2022), penyerang yang menandatangani kontrak tiga tahun pada Mei lalu, tidak senang dengan kejadian di belakang layar di Parc des Princes dan telah memberi tahu manajemen tentang keinginannya untuk meninggalkan klub.

Baca Juga

Telah dilaporkan secara luas di seluruh Eropa bahwa Mbappe ingin merekayasa rute keluar dari ibu kota Prancis, sementara pekerjaan pelatih kepala Christophe Galtier dan penasihat olahraga Luis Campos berada di bawah ancaman.

Namun, menyusul kemenangan 1-0 PSG melawan Marseille pada laga panas Le Classique, Mbappe membantah bahwa dia ingin pindah dari klub kota kelahirannya. "Saya sangat senang, saya tidak pernah meminta kepergian saya pada Januari," kata Mbappe.

"Tentang cerita di luar, saya tidak mengerti. Saya sama kagetnya dengan orang lain. Ada orang yang mungkin mengira saya terlibat dalam hal ini, tapi saya tidak terlibat, saya sedang tidur siang," kata dia.

Di jendela transfer musim panas, Mbappe telah menolak kepergian ke Real Madrid, yang membuat sebagian besar fans klub Spanyol itu kecewa. Ia malah menandatangani kontrak baru dengan durasi tiga tahun di PSG.

Mbappe saat ini telah mencetak 12 gol dalam 14 penampilan musim ini. Dia juga mencatatkan assist pertamanya musim ini kepada Neymar dalam kemenangan 1-0 atas Marseille pada Senin (17/10/2022) dini hari WIB. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement