Sabtu 22 Oct 2022 13:53 WIB

Temui Jokowi, Anies Berpamitan Usai Melepas Jabatan Gubernur DKI

Kedatangan Anies untuk berpamitan pada Jokowi karena telah selesai menjabatnya.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Agus Yulianto
Anies Baswedan bertemu dengan Presiden Jokowi untuk berpamitan karena masa jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta telah berakhir.
Foto: Foto: Biro Pers Setpres
Anies Baswedan bertemu dengan Presiden Jokowi untuk berpamitan karena masa jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta telah berakhir.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku, telah bertemu mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan pada Jumat (21/10) sore. Jokowi menyebut, dalam pertemuan itu Anies berpamitan setelah menyelesaikan jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

“Oya sore tadi pamit. Karena sebetulnya minggu yang lalu tapi kan saya mengatur waktunya, tidak bisa, jadi baru tadi sore,” jelas Jokowi kepada wartawan usai menghadiri HUT Partai Golkar di Jakarta International Expo.

Sebelumnya, Staf Khusus Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Faldo Maldini membenarkan, pertemuan Anies dengan Jokowi. Dia menyebut, kedatangan Anies untuk berpamitan kepada Jokowi karena telah selesai menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

“Betul, itu permohonan Pak Anies yang ingin pamitan selesai sebagai Gubernur DKI,” kata dia dalam keterangannya.

Seperti diketahui, sebelum Anies mengakhiri masa jabatannya sebagai gubernur, Partai Nasdem telah mengusungnya sebagai calon presiden di pemilu 2024. Sebagai pengganti Anies, Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono ditunjuk sebagai penjabat (Pj) Gubernur DKI.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement