Senin 24 Oct 2022 13:12 WIB

Jokowi: Indonesia akan Bebaskan Bea Masuk Produk-produk Palestina

Indonesia akan memberikan pembebasan bea masuk untuk berbagai produk dari Palestina.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menanam pohon meranti dengan Perdana Menteri Palestina Mohammad I.M. Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (24/10). Indonesia akan memberikan pembebasan bea masuk untuk berbagai produk dari Palestina.
Foto: Republika/dessy suciati
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menanam pohon meranti dengan Perdana Menteri Palestina Mohammad I.M. Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (24/10). Indonesia akan memberikan pembebasan bea masuk untuk berbagai produk dari Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, Indonesia akan terus mendukung Palestina di berbagai bidang, termasuk bidang ekonomi. Salah satunya, Indonesia akan memberikan pembebasan bea masuk untuk berbagai produk dari Palestina.

Hal ini disampaikan Jokowi saat memberikan keterangan pers usai pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Palestina Mohammad I.M. Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (24/10/2022).

Baca Juga

"Indonesia telah memberikan fasilitas unilateral berupa pembebasan bea masuk untuk kurma dan zaitun dari Palestina ke Indonesia. Dan akan diteruskan nanti untuk produk-produk yang lain dari Palestina," kata Jokowi.

Jokowi pun berharap kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Palestina dapat terus ditingkatkan ke depannya. Ia juga menyambut gembira peningkatan perdagangan antara kedua negara saat ini.

"Saya gembira perdagangan kedua negara terus meningkat. Pada Januari sampai Juli tahun 2022 naik 21,28 persen dibanding tahun lalu," ungkap Jokowi.

Dalam sambutannya saat pertemuan bilateral, Jokowi mengatakan Indonesia dan Palestina merupakan sahabat dekat. Palestina, kata dia, adalah salah satu negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Karena itu, Indonesia akan secara konsisten terus mendukung perjuangan bangsa Palestina.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement