Selasa 01 Nov 2022 10:22 WIB

Mario Rui tak Sabar Lawan Liverpool di Anfield dalam Laga Penentuan Grup A Liga Champions

Napoli telah memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Rep: Rahmat Fajar / Red: Israr Itah
 Bek Napoli Mario Rui (kiri) tak sabar menghadapi Liverpool di Anfield dalam laga terakhir Grup A Liga Champions.
Foto: EPA/GABRIELE MENIS
Bek Napoli Mario Rui (kiri) tak sabar menghadapi Liverpool di Anfield dalam laga terakhir Grup A Liga Champions.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Bek Napoli Mario Rui sudah tak sabar bermain di Anfield untuk menghadapi Liverpool dalam laga terakhir Grup A Liga Champions, Rabu (2/11/2022) dini hari WIB. Ia menilai Anfield salah satu stadion terindah yang pernah dirasakannya. Ia pun siap menghadapi The Reds di hadapan pendukung tuan rumah.

Napoli telah memastikan lolos ke babak 16 besar saat laga masih tersisa satu pertandingan. Mereka memenangkan lima laga di penyisihan grup. Mereka juga menjadi salah satu tim paling menarik di Eropa saat ini dan mulai dianggap sebagai kuda hitam untuk melangkah jauh di kompetisi ini.

Baca Juga

“Ini atmosfer yang sangat bagus, setiap pemain suka bermain di Anfield. Harapan kami adalah memberikan konsistensi pada apa yang kami lakukan, menyadari kesulitan yang akan ada di sana,” ujarnya jelang laga dilansir dari Football Italia, Selasa (1/11/2022).

Mengenai performa tim musim ini, Rui mengatakan tim mengikuti instruksi pelatih. Namun menurutnya masih banyak yang harus ditingkatkan. Napoli memiliki jarak yang lebar dengan tim-tim top Eropa lainnya. Melawan Liverpool, katanya akan menjadi laga yang sangat sulit.

Kendati demikian, ia mengeklaim mentalitas rekan-rekannya bisa diandalkan untuk memberikan perlawanan kepada pasukan Jurgen Klopp. Bek asal Portugal itu juga menyinggung jika dirinya merasa  dianggap menjadi pemimpin di skuad ini.

“Tim yang membantu individu. Jika ada banyak pembicaraan tentang individu saat ini, pujian diberikan kepada seluruh tim.”

Ia menambahkan kesuksesan Napoli musim ini tak lepas dari pengorbanan seluruh pemain satu sama lain. Setiap pemain rela berkorban demi pemainnya lainnya di lapangan. Hal tersebut memberikan dampak positif kepada permainan tim. Rui telah mencatatkan 13 penampilan di semua kompetisi musim ini dengan catatan enam assist. 

Napoli menjuarai Grup A jika menahan seri Liverpool. Andai kalah, selisih skornya tak boleh lebih dari dua gol.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement