Selasa 01 Nov 2022 19:35 WIB

Pelatih Napoli tak akan Tertipu Hasil Buruk Liverpool di Liga Primer Inggris

Napoli ingin mengamankan kemenangan atas Liverpool.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Napoli, Luciano Spalletti.
Foto: AP/Scott Heppell
Pelatih Napoli, Luciano Spalletti.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Napoli Luciano Spalletti menegaskan timnya tidak akan tertipu dengan kekalahan Liverpool dari Leeds United di Liga Primer Inggris akhir pekan lalu. Napoli kini sedang melaju kencang di Serie A Liga Italia dan juga pada babak grup Liga Champions.

Namun Napoli ingin mengamankan kemenangan atas Liverpool dan menghindari hasil imbang untuk meraih posisi teratas di grup. Ini agar skuad asuhan Spalletti tak kesulitan di babak 16 besar nanti.

Baca Juga

“Liverpool tim bagus dan mereka juga dalam kondisi bagus,” kata Spaletti menjelang pertandingan, merujuk kekalahan Liverpool 1-2 dari Leeds di Liga Inggris akhir pekan, seperti dikutip TribalFootball, Selasa (1/11/2022). “Kami seharusnya tak tertipu oleh hasil terbaru dan berpikir mereka tidak dalam performa yang baik. Saya menyaksikan laga Liverpool, sejauh yang saya ketahui, mereka berada dalam kondisi yang sangat bagus, itu adalah Liverpool lama, yang sama."

Spalletti ingin melihat para pemainnya mencoba merebut kembali bola dan bermain dengan pendekatan yang sama seperti yang telah dilakukan sebelumnya. "Itulah yang mampu kami lakukan dan dengan memainkan permainan kami itulah bagaimana kami akan mendapatkan hasil."

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement